Jika Dovizioso Tak Sepakat, Ducati Ternyata Belum Punya Rencana Lain

Andrea Dovizioso | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pabrikan Ducati ternyata cukup berharap bisa sepakat dengan Andrea Dovizioso untuk memperpanjang kontraknya. Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Paolo Ciabatti selaku direktur olahraga Ducati mengatakan bahwa keduanya akan segere menemukan kesepatakan.

Tetapi, jika nantinya Dovizioso tidak sepakat, lalu apakah Ducati sudah mempunyai nama-nama pembalap cadangan? Paolo Ciabatti dalam wawancara di GPOne ternyata mengatakan bahwa Ducati belum mempunyai plan B dan tentunya ini menunjukan harapannya kepada Dovi.

NHKhelm

“Tidak ada pembalap yang dapat menawarkan jaminan yang sama dalam hal daya saing seperti Andrea, itu adalah pilihan nomor satu kami. Jika kami tidak dapat menemukan kesepakatan, kami akan memiliki awal kejuaraan untuk dapat mengevaluasi pembalap yang sudah terhubung dengan kami tanpa kontrak,” ungkap Paolo Ciabatti.

Foto: MotoGP

Ducati sendiri saat ini sudah ada beberapa pembalap yang nantinya bisa dilihat kemampuannya. Sebut saja Francesco Bagnaia yang saat ini membela tim Pramac Racing Ducati. Lalu ada Johann Zarco yang membela tim Reale Avintia Racing.

“Di Pecco (Francesco Bagnaia) kami melakukan investasi di saat-saat yang tidak terduga dan kami percaya banyak padanya, kami berharap dia menunjukan bakatnya. Lalu ada Zarco yang mengalami musim yang sulit, tetapi merupakan juara dua kami dan telah mencapai hasil yang baik di MotoGP. Bahkan Danilo Petrucci masih tanpa kontrak,” terang Ciabatti.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPosisi Alex Marquez Digosipkan Tergeser Oleh Pol Espargaro, Marc Marquez Siap hengkang Dari Honda?
Artikulli tjetërRossi Sudah Pasti Ke Petronas SRT? Ini Info Terbarunya
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013