Road Race Purbalingga 2018: Suzuki Satria 2 Tak Botuna Racing Pekalongan Siap Tampil Perdana

Road Race Purbalingga 2018: Suzuki Satria 2 Tak Botuna Racing Pekalongan Siap Tampil Perdana
Underbone Yamaha 125ZR Botuna Racing Pekalongan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Bicara tentang Botuna Racing, pastinya sobat mania yang setia pantengin portal balapmotor.net sudah paham tentang kiprahnya. Khususnya di pertengahan hingga akhir tahun lalu (2017).

Nama Botuna Racing kerap kali muncul di media kesayangan anda ini, hehehe. Pastinya berkat prestasi yang ditorehkan ya, bukan sebab yang lainnya. Yamaha 125Z Botuna Racing telah membuktikan diri merajai kelas underbone dibeberapa event terakhir.

NHKhelm

Motor dengan ciri khas warna kuning garapan Koh Yonk asal Jakarta ini sukses mendominasi. Lewat joki Delly Pramana, motor milik bos Maman ini selalu berhasil raih podium tertinggi. Buktinya di roadrace Tegal dan Kebumen tahun lalu.

Road Race Purbalingga 2018: Suzuki Satria 2 Tak Botuna Racing Pekalongan Siap Tampil Perdana
Satria Hiu Botuna Racing

Nah, setelah cukup dominan di kelas underbone, Botuna Racing asal Pekalongan ini siapakan pacuan lain. Kali ini andalkan Suzuki Satria 2T akrab disebut ‘Satria Hiu’ yang akan coba bertarung di kelas bebek 2T STD 125cc. Kalau motor ini garapan dari Bandung.

“Baru jadi mas, insyallah siap turun di Purbalingga. Bangun motor ini untuk menemani bebek underbone nya.” Ungkap bos Maman yang berdarah Sulawesi ini.

Boleh jadi, ini bukti Botuna Racing yang siap eksis di road race 2018. Khususnya memang di kelas 2 tak yang sedang dalam masa kebangkitan.

“Iya mas, bos siapkan satu motor lagi untuk kelas 2T standar. Tadi juga sudah sempat setting di Pekalongan. Ya semoga di tahun 2018 ini kita dapat bekerja sama untuk meraih prestasi terbaik.” Ujar Delly Pramana.

Mau lihat aksinya, yuk siapkan diri anda pada 21 Januari di sirkuit Alun-alun Purbalingga dalam ajang Bupati Cup 2 Purbalingga Open Road Race Championship 2018. Gasss…

| Yugo

Baca Juga Seputar Roadrace Purbalingga:
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakGrasstrack & Motocross OP27 Sleman: Sirkuit Sudah Ready Bro, Yuk Gass!
Artikulli tjetërAndalkan Faat Malulu & Andhika AP, Tim Sobat Sulsel Siap Tempur di Motorprix Region 5 2018