Pakai Catalyst X, PJRM Jadi Raja Matic FFA Dandim Cup Cilacap

Pakai Catalyst X, PJRM Jadi Raja Matic FFA Dandim Cup Cilacap
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menggunakan aditif Oli Catalyst X, Tim Sukama Karya Ibas PJRM TB Ngudi Waringin, berhasil meraih podium satu pada kelas Matic FFA dalam gelaran Dandim Cup Road Race Cilacap, 6 Oktober 2019.

Arif Budhi Darmawan, mekanik dari Tim Balap PJRM mengatakan bahwa menggunakan Catalyst X sangat berpengaruh pada kinerja dapur pacu motor pegangannya. “Catalyst X sangat berpengaruh pada akselerasi motor yang saya oprek, terutama pada lap-lap atas, tarikan motor semakin enteng,” kata Budi.

NHKhelm

Selain itu, menurut dia Catalyst X juga membuat mesin lebih dingin. “Biasanya dalam pantauan saya, pada lap ke 6 mesin akan panas sekali, dan membuat performa mesin sedikit menurun, namun setelah saya tuangkan catalyst X, lap-lap atas yang merupakan lap krusial berhasil dihadapi dengan baik,” tambah mekanik asal Kebumen ini.

Pakai Catalyst X, PJRM Jadi Raja Matic FFA Dandim Cup Cilacap
Mio FFA PJRM

“Biasanya setelah balap selesai, saya bongkar mesin motor, piston pasti akan banyak baret dan sedikit gosong, ajaibnya setelah pakai catalyst X, baret dan gosong di piston setelah balap tidak ada,” lanjut Budi.

Menurut Budi, Jarak pembalap PJRM lumayan jauh dengan posisi ke dua pada saat balapan berlangsung. “Jarak pembalap kami dengan pembalap posisi ke dua sekitar 1 detik lebih, dalam keadaan mesin tidak terlalu di push. Mungkin bila kita push lebih bisa berjarak satu tikungan.” pungkas Budi sambil tertawa.

Sebelumnya Tim PJRM dengan pembalapnya Agoes Chiken’s asal Banjar Patroman berhasil meraih podium satu pada kelas matic FFA, diikuti oleh Toni Rahmawan dari Tim 69 Racing Manto’s Nusakambangan pada posisi ke dua dan Rafik Indrianto dari Tim TB Ngudiwaringin LMC RT pada posisi ke tiga. | Tim

Aksi Agus Chikens
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPrepare Final Motoprix, Jays Racing Setting Pacuan di Road Race Katingan
Artikulli tjetërGondol 4 Podium, Cah Ngapak Dian Puper Belum Habis!