Hasil Spesial Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya di Seri 3 Kejurnas IRS 2016

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kebahagian seluruh kru dan juga owner tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya yaitu Rudi Hadinata saat pembalapnya, Awhin Sanjaya mampu  finish kedua di race sport 150cc seri 3 Kejurnas IRS 2016 (14/8). Awhin Sanjaya yang merupakan rookie mampu membawa tim yang baru di tahun ini bertarung dengan motor pabrikan sayap mengepak Honda.

Tentu saja mereka bahagia karena ini merupakan prestasi pertama mereka di sirkuit Sentul Internasional setelah menjadi tim pabrikan Honda.Ini tentunya juga membuktikan kalau tim yang untuk urusan mesin ditangani oleh mekanik muda berprestasi, Haris Sakty alias Mletis ini cukup cepat dalam urusan riset mesin, kan sudah terbukti di Motoprix, HDC, Sidrap Prix dan juga di Kejurnas IRS kemarin.

NHKhelm
Rudy Trijaya

“Ini merupakan prestasi pertama kita di Sentul besar setelah kita bergabung di pabrikan Honda. “bangga Rudi Hadinata yang asli Bandung ini.

Selain mendapatkan prestasi di kelas sport 150cc, tim ini juga mampu mendapatkan hasil maksimal di kelas lainya. M. Erfin Firmansyah yang merupakan pembalap pemula dari tim ini mampu juara di kelas CBR250 Dream Cup. Awhin Sanjaya juga mampu naik di podium ketiga, mantap. [ Ibnu ]

Dua pembalap Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya naik podium CBR250

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDrag Bike Cilacap: RPM Racing Team Buktikan Kualitas, Siap Masuk Jajaran Nasional !
Artikulli tjetërAndre Jocell Galau Berat? Kenapa ya…..
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.