Farudila Adam Sikat Juara Umum Supermoto Kejurda Jabar di Tasikmalaya

Farudila Adam saat bersaing dengan Lewis Cornish
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Jauh-jauh hadir dari Malang, Jawa Timur, Farudila Adam akhirnya berbuah manis. Adam berhasil menjadi juara umum Supermoto pada ronde pertama Kejurda Balap Motor IMI Jabar 2022 di Tasikmalaya (22-23/5).

Meskipun baru pertama kalinya balap di trek Bukit Peusar, ternyata Farudila Adam berhasil langsung adaptasi dan mampu tampil sangat baik. Meskipun harus rela kalah dari Lewis Cornish pada kelas Supermotor BU 450cc, tetapi Adam mampu membalasnya pada kelas Supermotor BU 250cc.

NHKhelm

Lewat persaingan sengit dengan Lewihs Cornish, akhirnya Farudila Adam berhasil jadi jawara pada kelas tersebut. Persaingan keduanya tersebut menjadi tontonan yang sangat menarik bagi ribuan pasang mata yang berada di tribun penonton.

Lanjut pada kelas Supermoto Lokal 250cc, Farudila Adam juga kembali menjadi juara. Adam yang masih aktif dan berprestasi juga di Grasstrack dan Motocross ini menang bersama pacuannya Yamaha WR155.

Yamaha WR155 tunggangan Adam sendiri merupakan garapan dari mekanik asal Malang yaitu Edi Yunus. Selain itu, motor tersebut juga menggunakan rantai dan gir SSS.

Pada balapan kelas Supermoto Lokal 250cc sendiri, awalnya Yasin Soma (SGM Racing Team) sebenarnya mampu memimpin sejak awal balapan. Tetapi motor Diablo yang ditunggangi Soma trouble. Akhirnya Farudila Adam berhasil memimpin.

Aksi Farudila Adam di atas Yamaha WR

Meskipun sempat dapat gangguan dari Tommy Salim, tetapi akhirnya jadi jawara pada balapan paling akhir di event kemarin.”Alhamdulillah jauh-jauh datang akhirnya bisa jadi juara umum di sini,” ungkap Farudila Adam.

Baca Juga : Hasil Juara Ronde1 Kejurda Balap Motor IMI Jabar 2022 di Tasikmalaya

Farudila Adam sendiri membawa bendera timnya sendiri yaitu Hudgraphix Norifumi 97 Trans Jon Brother VS Serigala Malam AHRS Echonk MX Iphone FDR ADD Suspension VMX SSS RBT RCB Uma Bell Helmet.Dengan hasil ini, Adam berhak mendapatkan hadiah juara umum sebesar 10 Juta rupiah.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDafa Fey (Honda Ristan 86) Sukses Kuasai Expert & Novice Kejurda Jabar di Tasikmalaya
Artikulli tjetërRestu Putri Kenalkan Gasket Fuboru Special Racing di IDC Kebumen
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013