Exo Chodox Bosan Balap di Jawa, Kenapa?

Eko "Chodox" Sulistyo
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhir-akhir ini legenda drag bike Indonesia, Exo Chodox mulai sering turun di event-event drag bike di luar pulau Jawa. Padahal sebelumnya joki drag bike paling terkenal di Indonesia ini sangat jarang balap di luar jawa.

Pada dua pekan lalu, Exo Chodox tampil di drag bike Tanjung Pinang, Kepulauan Riau dan pekan ini Chodox akan turun di event drag bike yang ada di Sulawesi Utara. Saat ditanyai BalapMotor.Net mengenai alasan Chodox mulai aktif dan sering balap di luar jawa ternyata alasannya cukup mengejutkan.Chodox mengaku bosan balap di Jawa.

NHKhelm
Eko Chodox

“Iya mas, saya sekarang lagi sering ke luar jawa. Jenuh liat balap di Jawa. Cuma brosur aja seperti balap bergengsi tapi soal hadiah dan trek asal-asalan. Dari panitia yang bikin malas balap di Jawa.” ungkap Exo Chodox yang terkenal kritis kepada penyelenggara drag bike ini.

Selain itu, pendapatan dari balap di luar Jawa ternyata juga membuat ayah dua anak ini lebih senang balap disana. ” Hadiah di Jawa juga dikit mas, kalau di luar kan hadiahnya gede, belum lagi kita juga dapat start money,” tambah Exo Chodox.

Mengenai start money untuk sekali tampil dari Exo Chodox akan kita bahas di artikel selanjutnya.| Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakARRC India 2017: Gerry Salim Fokus Dua Target di Sirkuit Madras Motor Race Track
Artikulli tjetërBerikut Tarif Start Money Exo Chodox Untuk Balap di Luar Jawa
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013