Bos Tim LCR Katakan Bahwa Alex Marquez Masih Butuh Waktu Untuk Beradaptasi

Lucio Cecchinello bos LCR Honda
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Penampilan dua pembalap tim LCR Honda yaitu Alex Marquez dan Takaaki Nakagami pada paruh musim pertama 2021 terbilang kurang oke. Takaaki Nakagami hanya bertengger pada posisi klasemen ke-11, sedangkan Alex hanya ke-15.

Keduanya sendiri hanya berselisih 16 poin saja.Dengan hasil tersebut, Lucio Cecchinello selaku owner tim mempunyai harapan pada paruh musim kedua yang bakal dimulai di Austria nanti, tepatnya pada 8 Agustus nanti.

NHKhelm

“Kami mengharapkan hasil yang lebih baik. Namun, sejujurnya harus dikatakan bahwa selalu dibutuhkan waktu sebelum seorang pembalap baru dan para insinyur bekerja dengan baik dan mengetahui bagaimana setiap orang harus bekerja dan berkomunikasi satu sama lain,” ungkap Lucio.

Alex Marquez | Foto: MotoGP

Yang dimaksud dengan Lucio tentunya mengenai potensi Alex Marquez yang baru pindah dari tim Repsol Honda ke timnya pada musim ini. “Kami hanya perlu sedikit lebih banyak waktu untuk menyadari potensi Alex,” tambah mantan pembalap tersebut.

Apakah Alex dan Nakagami bakal tampil lebih allout dalam paruh musim kedua seperti pada akhir musim 2020 lalu dimana keduanya mampu tampil beringas? Kita tunggu saja gaes.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakGiannantonio Sudah Siap Beralih dari Triumph 765cc ke Ducati 1000cc
Artikulli tjetërPakai Motor Hitam, Empat Rider MotoGP Beraksi di Catalunya
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013