Andi Muhammad Sadri (AMS) Hadirkan Para Rider Yamaha RRS di Palopo

Andi Muhammad Sadri saat mendampingi Felix PM di podium Oneprix Palangkaraya
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tim balap asal Soppeng, Sulsel yaitu AMS RRS bakal mendatangkan tiga rider pasukan Yamaha Cargloss RRS yaitu Felix PM, Yosua Mbeo dan M Haikal Ramadhan pada Road Race Palopo akhir pekan ini (25-27/8).

Selain mereka bertiga, tim milik tokoh muda Andi Muhammad Sadri (AMS) ini juga menurunkan lokal hero Soppeng, M Dimas. M Dimas sendiri juga tarung di Oneprix bersama tim Soppeng Racing Team. Informasi ini sendiri diterima penulis oleh Wawan Casper sang manajer tim.

NHKhelm

“Kita akan membawa tiga rider Yamaha Cargloss RRS untuk ikut balap di Palopo akhir pekan ini. Selain itu, kita juga akan ikutkan pembalap andalan Soppeng M Dimas,” ungkap Wawan Casper sang manajer.

Felix PM dan Yosua Mbeo

Menariknya, AMS RRS tidak hanya memboyong pembalapnya saja, tetapi juga motornya. “Kita akan tarung di kelas Expert, Novice dan Rookie. Untuk motornya kita akan boyong dari Bogor mas,” tambah Wawan Casper.

Pastinya, kehadiran pembalap dan motor spek Oneprix ini bakalan memanaskan balap di sirkuit Ratona, Palopo yang merupakan sirkuit yang baru diresmikan belum lama ini. (**)

Rey Ratukore bersama tiga rider Oneprix andalannya

 

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDipacu Riky Ibrahim, RX King Permata Reno Batusangkar Siap Tarung SCP Zabaq
Artikulli tjetërJoan Mir Sudah Melampaui Batas! Tapi Tren Buruk Belum Juga Berakhir
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013