BalapMotor.Net – Pemibinaan pembalap muda belia memang saat ini sangat dibutuhkan untuk kemajuan balap motor Indonesia kedepanya. Dengan ini nantinya Indonesia tidak akan kehabisan stok pembalap berprestasi. Nah saat ini ada tim yang fokus dan intens terhadap pembinaan pembalap muda belia, tim tersebut yaitu Tim Honda Golden.
Tim asal Subang, Jawa Barat ini sudah beberapa tahun ini fokus dengan pembalap-pembalap muda belianya. Tim asuhan Pepen Purnama ini sudah terbukti mengantarkan beberapa pembalap dari belia sampai bisa jadi pembalap hebat, dan saat ini yang paling menonjol adalah Andi Farid Izdihar.
Saat ini, tim yang disupport oleh pabrikan Honda ini mempunyai banyak pembalap belia yang diturunkan di ajang Motoprix, OMR Honda di Kejurnas Sport, serta OMR Honda di HRC. Pembalap-pembalap belia tersebut seperti M. Febriansyah dan Yogha Dio yang juga menjadi wakil Honda Indonesia diajang Honda Asia Dream Cup ( ADC ) , lalu ada Reza Hanum, Roni Kurniawan, Hadhi Faishal, Yaasin Somma, Wahyu Sanjaya dan Arya Diwtama.
Para pembalap Honda Golden ini berasal dari berbagai daerah di Indonesia, mereka dididik dengan sistem yang benar dan di jalurkan ke jalur yang memang terarah ke jenjang yang lebih tinggi.Hal ini terlihat saat di Kejurnas Balap Motor Indonesia seri 1 di Sentul akhir pekan lalu. Para pembalap Honda Golden diikutkan di kelas OMR CBR150 yang bisa dikatakan ini merupakan balapan yang disiapkan Honda untuk mendidik para pembalap belia.
” Semua tim pastinya mempunyai ciri khas yang berbeda, dan saya melihat bahwa tim Golden memang memfokuskan ke pembibitan pembalap.Dan tim Honda Golden sudah terbukti bagus, makanya banyak yang ingin menitipkan pembalapnya di tim tersebut. Saya sangat senang dengan hal tersebut tentu saja, karena para pembalap belia tersebut bisa lebih mengerti bagaimana sih balap dengan Honda dan banyak lagi yang lainya, intinya saya sangat mendukung. ” tutur Anggono Iriawan selaku Manajer Motorsport dan safety Riding Astra Honda Motor ( AHM ).
” Kita menyebut tim kita itu seperti rumah mas, jadi dengann rumah yang nyaman, nantinya mereka bakalan bisa lebih nyaman untuk mengejar impianya.Dan kita sudah membuktikanya dengan prestasi yang diraih oleh Andi Farid Izdihar. ” tutur Pepen Purnama punggawa dari tim ini. Semoga ada banyak tim-tim seperti Honda Golden di Indonesia. [ luvo ] foto : didit