BalapMotor.Net – Gelaran LENKA Cup Race seri 1 2018 tuntas di gelar. Rangkaian race demi race berjalan dengan lancar, panas terik menemani para pelaku balap MiniGP dan juga tentunya para penonton yang secara langsung hadir di sirkuit Lamtoro Revo Town Mall Bekasi.
Menurut pantauan langsung crew balapmotor.net race berlangsung sangat seru dan menarik. Peserta pun datang dari berbagai daerah seperti Jogja, Semarang, Indramayu bahkan dari Sumatera Selatan.
“Saya sangat bersyukur untuk seri 1 ini bajir peserta, target saya tadinya hanya 150, bahkan kalo saja saya mau buka terus pendaftaran sampai hari ini (25/2) bisa sampai 200 peserta,” ungkap Setiawan Tjendraputra owner dari LENKA.
Nampaknya balap miniGP sudah menjadi gengsi bagi para pembalap dan orang tua pembalap. Maklum untuk ukuran balap miniGP cukup terjangkau sebagai awal mula untuk balap ke jenjang lebih tinggi.
Kembali ke balapan, dalam tiap race selalu ada persaingan ketat antar pembalap, contoh nya di kelas 6-9 tahun dimana untuk kelas ini total pesertanya sampai 33 starter. Dan pihak panitia harus membagi menjadi 3 grup, yaitu grup A (poin), grup B (non poin) dan grup C (non poin).
Begitu juga di kelas pemula, ada nama Valera Oktavianus yang berusia 4 tahun yang mencuri perhatian penonton dengan helm uniknya yang mampu juara ke 1 di race 1 dan race 2.
“Kita mengharapkan dengan adanya seri-seri LENKA Cup Race ini bisa muncul bibit-bibit pembalap yang mungkin saja 5 atau 10 tahun ke depan bisa membawa nama Indonesia di balap Internasional,” harap Setiawan.
Tentunya kita harus memberikan apresiasi untuk para pelaku balap yang sudah peduli akan pentingnya prestasi bagi pembalap-pembalap pemula. Begitu juga dengan LENKA Cup Race yang sampai saat ini masih konsisten dalam penyelerenggaraan balap miniGP.
“Saya komit mas, tentunya kita terus mengadakan event balap miniGP, tentunya kita juga harus melihat dari penjualan produk kita juga sebagai acuannya” tutup Setiawan.
| Ibnu