Dwik MKO Jogja “Bapak Kabel Body Nasional”

Dwi Aryanto alias Dwik MKO, bapak kabel body nasional
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net Nama bengkel MKO Jogja sudah melegenda di jagad balap motor nasional. Selain bikin motor yang digunakan untuk balap, MKO Jogja juga terkenal dengan produk kabel body’nya.

Yes, kabel body menjadi salah satu part yang sangat vital untuk meningkatan power kuda besi. Menariknya hampir seluruh kabel body yang digunakan di motor yang berkompetisi di balap nasional merupakan buatan MKO Jogja.

NHKhelm

Hal tersebut diakui langsung oleh owner MKO Jogja yaitu mas Dwik MKO. “Ya, mungkin hampir seluruh kabel body yang nempel di kejuaraan balap nasional merupakan buatan MKO Jogja,”ujarnya.

MKO sendiri sudah dipercaya oleh beberapa engine builder papan atas Indonesia, sebut saja MBKW2, The Strokes 55, Andri Bolls, TMS dan banyak lagi yang lainnya.

Gunakan Kabel Pesawat

Terkenalnya kabel body buatan MKO Jogja memang bukan tanpa alasan. Kabel body buatan MKO Jogja tersebut terbuat dari bahan yang sangat istimewa, yakni kabel pesawat terbang.

“Kita memakai kabel bekas pesawat terbang sebagai bahan utama pembuatan kabel body milik kita. Pemilihan kabel bekas pesawat karena mempunyai daya hantar listrik paling baik, dengan daya hantar listrik yang baik pastinya akan sangat mendongkrak power kuda besi.” Ujar Dwik MKO.

Bahkan bisik-bisiknya, kabel body buatan MKO Jogja juga sudah melalang buana di negeri jiran Malaysia. So, tak salah jika MKO Jogja mendapat julukan sebagai bapak kabel body Nasional.

Selain ahli dengan kabel body, MKO Jogja juga terus melakukan inovasi, salah satunya adalah persneling tombol. Nah, untuk videonya sudah pernah tayang di BalapMotor.TV Youtube channel yah gaes. | Fajar

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakValentino Rossi Ingin Jadi DJ Usai Pensiun Jadi Pembalap MotoGP
Artikulli tjetërRestu Putri Dikontrak Bank BJB & Bayu Bangun Persada?