Perang Bebek Goreng di Final MCR! Naztwo Siapkan 8 FizR!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kejuaraan balap paling bergengsi di Jawa Timur, Matapanah Cup Race (MCR) akan segera memasuki babak final yang siap dilangsungkan di trek permanen Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Acara spektakuler ini akan berlangsung Minggu ini (16-17 Desember). Pastinya, pertempuran sengit disemua kelas akan tersaji dan menjadi tontonan yang menarik yang sangat sayang untuk dilewatkan.

NHKhelm
MX-King Naztwo Racing

Soal balap Jatim, kelas bebek 2T standar tentu saja menjadi kelas primadona yang menyuguhkan gengsi tinggi antar tim dan bengkel. Apa lagi, kabarnya semua bengkel top bebek goreng siap ambil bagian.

Nah, salah satu yang siap unjuk gigi adalah Naztwo NN47. Tim asal Madura yang dibackup oleh mekanik Agus BKRT asal Ponorogo. Tim dengan ciri khas warna pink ini telah menyiapkan banyak pacuan.

Kita all out di final MCR Surabaya besok. Total bawa 9 motor,” ungkap bos Sandy selaku owner tim. Siapa saja pembalapnya? “Kita rencana bawa dua pembalap top Indonesia, tapi jadwal bentrok. Tapi kita sudah siapkan yang lainnya,” tambahnya.

Selain Idris SM yang menjadi gacoan utama, juga ada pembalap luar pulau yang akan menyebrang membela Naztwo. Seperti Nur Alfat. Selain itu, pembalap muda potensial asal Probolinggo juga siap tarung dikategori pemula.

Ratu Nazla Naztwo NN47 BKRT PTKTS Pojok Jaya

Pembalap jadinya empat. Ini sepertinya juga akan menjadi race terakhir kita di tahun 2023 karena musim depan rencana off dulu. Kita sudah balapan sejak 2017 tanpa sponsor, semoga tim Madura lainnya bisa makin sukses dan berprestasi di balapan nasional,” jelas bos Sandy.

Seperti kita ketahui, Naztwo mudah punya segudang prestasi dengan raihan banyak gelar juara umum. Selain itu, mereka juga sudah berkipah di level balap tertinggi Oneprix. Oke, sukses selalu bos..!! (***)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDigelar 5 Putaran, Nih Jadwal Mandalika Racing Series (MRS) 2024
Artikulli tjetërSyamsul Arifin Perkuad Sultan Kedaton?