Pacu Satria Garapan Sang Kakak, M Azizen Tinggal Jauh Lawan di Race Bebek 2 Tak STD 125cc Sumber Production

Aksi M Azizen dengan Satria tunggangannya
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Rider pemula jebolan cornering M Azizen berhasil memenangkan race kelas Bebek 2 Tak STD 125cc Open gelaran Sumber Production Open Road Race. Pada balapan yang digelar di sirkuit NP Brigif 15 Kujang II Cimahi (13/1), M Azizen mampu memimpin sejak lepas start hingga finish.

M Azizen yang memacu motor Suzuki Satria dari tim Sinar Padi Putra Alex Motor Speed AGS Jaya benar-benar tak tersentuh para lawannya yang bisa dikatakan lebih senior. Sebut saja Asep Kancil, Nurion CS dan banyak rider lainnya (cek hasil).

NHKhelm

Pembalap asli Bandung ini sendiri mengaku bahwa strateginya dalam balapan tadi adalah langsung meninggalkan lawan. “Tadi langsung mencoba ninggalin lawan, biar tenang,” ungkap M Azizen.

Podium Bebek 2 Tak STD 125cc Open Sumber Production

Perlu diketahui juga bahwa Suzuki Satria tunggangan M Azizen merupakan salah satu motor legend. Motor tersebut merupakan motor garapan dari sang kakak yaitu Alex dari Alex Motor Speed Bandung. 

Sebelumnya, motor ini juga merupakan tunggangan dari sang kakak dan akhirnya menurun ke sang adik M Azizen. Suzuki Satria ini juga mampu mengalahkan motor-motor F1ZR yang juga ikut tempur pada balapan kali ini. (**)

M Azizen langsung memimpin sejak lepas start

 

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakSatu Gelar Belum Cukup! Quartararo Targetkan Jurdun Lagi Musim Ini
Artikulli tjetërRajo Satria Jadi Yang Terbaik di Race Expert Sumber Production Road Race
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013