Yamaha R Series Berkibar Di Asia, Tidak Hanya Di Balap Tapi Juga Di Freestyle

Galang Hendra (99) meraih podium kedua di seri 2 ARRC di Chang International Circuit Thailand
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dalam satu bulan terakhir ini global model R Series produksi Yamaha Indonesia berkibar di Asia lewat kompetisi freestyle maupun lintasan balapan. Di skala domestik pun, akhir Maret lalu R Series tampil dominan memenangi putaran pertama Kejuaraan Nasional (Indospeed Race Series) kelas Sport 150 cc (Irwan Ardiansyah / YZF-R15) dan kelas Sport 250 cc (Wilman Hammar / YZF-R25). 

Gaharnya R Series Yamaha berlanjut di awal April lalu saat Wawan Tembong dengan YZF-R3 menjuarai Motor Show Motor Stunt Grand Prix 2016 yang diadakan bersamaan dengan Bangkok Motor Show di Thailand. Ajang itu diikuti freestyler dari Asia dan Wawan mengalahkan kompetitornya dengan YZF-R3, motor sport produksi Yamaha Indonesia yang diekspor ke berbagai negara termasuk Thailand.Galang Hendra (99) meraih podium kedua di seri 2 ARRC di Chang  International Circuit Thailand

NHKhelm

Pekan lalu giliran Galang Hendra yang membuat sejarah dalam karirnya untuk pertama kalinya naik podium di balapan Asia Road Racing Championship (ARRC). Pada seri kedua yang digelar di Chang International Circuit, Buriram Thailand, Galang yang membesut YZF-R25 finis kedua di Race 2 kelas Asia Production 250 cc.

Pencapaian rider Yamaha di Kejurnas, Wawan Tembong dan Galang Hendra melambungkan imej positif R Series di kancah domestik dan Asia. Wawan harus membuka coaching clinic “dadakan” mengenai YZF-R3 karena penonton dan freestyler memintanya untuk menjelaskan tentang motor juara itu. Adik kandungnya, Wahyu Nugroho, sekarang pun mengikuti jejaknya menggunakan YZF-R25 untuk latihan freestyle.

Wawan Tembong dengan Yamaha YZF-R3 menjuarai Motor Show Motor Stunt  Grand Prix 2016 (2)
Wawan Tembong dengan Yamaha YZF-R3 menjuarai Motor Show Motor Stunt Grand Prix 2016 (2)

YZF-R25 pun makin disanjung di lintasan ARRC, apalagi yang mengantarkannya naik podium adalah rider Yamaha Indonesia. Lebih istimewa karena di tengah kepungan rider Yamaha negara lain yang juga menggeber YZF-R25, pebalap Yamaha Indonesia yang berprestasi. Membanggakan karena motor itu diproduksi di Indonesia.

Selain itu, Wahyu Nugroho, adik Wawan Tembong yang juga freestyler masih belia usianya 11 tahun namun bakat alaminya tengah diasah serius. Sudah sebulan lamanya dia menggenjot YZF-R25 yang nyaman dikendalikan dan ringan. Dengan berat badan 28 kilogram dam tinggi 135 cm, Wahyu sekarang piawai melakukan wheelie, stoppie dan akrobat berdiri di atas motor. 

”Selain karena bakat, sebelumnya Wahyu sudah pernah freestyle dengan V-Ixion jadi adaptasinya tidak lama dengan YZF-R25. Sempat tampil di Yamaha Cup Race (YCR) tahun lalu. Untuk latihan pakai mesin standar dan part dimodif sedikit. Bulan ini rencananya dia mau ikut kejurnas dan kejuaraan Asia kelas novice,” tutur Wawan tentang adik bungsunya itu. Mantap juga nih, #MariBerprestasi. [ RL ]

Aksi Wahyu Nugraha di saat YCR Pati 2015
Aksi Wahyu Nugraha di saat YCR Pati 2015
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakSuzuki Perkenalkan Teknologi All New Satria Injeksi Ke Sekolahan
Artikulli tjetërVideo Highlight Motoprix Bangkinang, Riau 7-8 Mei 2016
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.