Irvansyah Lubis Dan Kiki Manurung Fix Perkuat BTKS Medan di 2020

Dua MX King tim Yamaha BTKS Medan | Foto : IG
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah sempat galau karena ditinggalkan kedua pembalapnya di 2019 yaitu Agus Setiawan dan TM Kausar, akhirnya pasukan BTKS Medan sudah mengumumkan siapa pembalap di timnya untuk 2020 ini.

Jika pada 2019 skuadnya adalah Seeded dan pemula, pada tahun 2020 ini, tim milik Roy Versero Siregar ini akan diperkuat oleh dua pembalap seeded. Kedua pembalap tersebut adalah M. Irvansyah Putra Lubis dan Kiki Sudarman Manurung.

NHKhelm

Baca Juga : Agus Setiawan Dan TM Kausar Mundur, Tim BTKS Medan Galau!!!

M Irvansyah sendiri merupakan pembalap yang pernah membela tim ini pada 2015 dan mampu juara region MP2 dan runner up di MP1. Sementara itu, Kiki Manurung sebelumnya malang melintang bersama tim-tim balap di Sumatera Barat.

Jika Irvansyah pastinya sejak belia sudah membalap dengan pacuan Yamaha, Kiki Manurung yang pernah balap di region Jawa ini sebelumnya berkutat pada pacuan Honda.

Roy BTKS bersama Subur saat acara Yamaha Indonesia Motorsport Conference 2019 di Jakarta

Soal prestasi, M Irvansyah Lubis merupakan salah satu pembalap terbaik Sumatera Utara yang penuh dengan pengalaman. Sementara itu, Kiki Manurung yang baru naik expert pada 2019 lalu, pernah menjadi jawara pada salah satu race di Motoprix Region A Sumatera. Ini tentunya membuat skuad BTKS 2020 patut diperhitungkan.

Bukan Formasi Ajuan Awal

“Sebenarnya setelah Dekgus (Agus Setiawan) memutuskan off, ajuan awal kita adalah duet Kiki Manurung dan TM Kausar. Tetapi keluarga Kausar juga memutuskan untuk off. Dengar kabar Alfa Scorpii off balap dan Irvansyah nggak tau kemana, maka kita ajak gabung,” ungkap Roy Versero Siregar kepada penulis beberapa waktu lalu.

M. Irvansyah Putra Lubis saat berseragam BTKS di 2015

Dengan duet Irvansyah Lubis dan Kiki Manurung ini, tim BTKS Medan yang merupakan tim pabrikan Yamaha ini semakin optimis menghadapi musim 2020. Usia Irvansyah dan Kiki Manurung sendiri masih diantara 22-24 tahunan, tentunya ini masih cukup potensial.

“Kita memang sejak awal ingin selalu diperkuat oleh pembalap-pembalap muda. Irvansyah dan Kiki sendiri masih cukup muda dan cukup berpotensi. Kita sangat optimis mampu meraih gelar juara region di tahun ini,” tambah Roy Versera Siregar. | Luvo/A2M

Kiki S Manurung saat bersama tim 7 Berlian di 2019
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprak4 Seeded ART Yogyakarta Bakal Tarung di Kejurnas IMS, Motoprix Ditingal?
Artikulli tjetërModifikasi FU Porting WRRPredator Banjarnegara, Tayang Perdana Juara!
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013