Karena Hal Ini, Bos Ducati Kesal Dengan Enea Bastianini!

Foto: Speedweek
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kiprah Enea Bastianini bersama Ducati Lenovo Team belum memberikan kepuasan. Selain karena cidera, penampilan Enea juga masih jauh seperti tahun lalu.

Bahkan bos Ducati sekarang mengemukakan kekecewaannya dengan pembalap bernomor start 23 itu. Hal ini terjadi saat sprint race MotoGP di sirkuit Mandalika, Indonesia.

NHKhelm
Enea Bastianini | Foto: MotoGP

Saat itu Bestia terlihat tidak mau mengalah dengan rekan setimnya Francesco Bagnaia. Pecco yang sedang mengejar poin dari Jorge Martin harus berebut tempat dengan Bastianini yang pastinya membahayakan.

Tidak akan ada pesanan pabrikan untuk Pecco, Jorge dan Marco karena mereka semua berpeluang menjadi juara dunia. Tetapi ketika dua rekan tim Lenovo berebut posisi 7 dan 8 dalam sprint race, tidak masuk akal untuk terus memaksakan diri,” ungkap Paolo Ciabatti dilansir dari speedweek.

Paolo Ciabatti Selaku Direktur Olahraga Ducati | Foto: MotoGP

Ini adalah pendapat pribadi saya. Ini bukan soal tatanan yang stabil. Jika seorang pembalap adalah pemimpin kejuaraan dan pembalap lain dalam tim tidak memiliki peluang untuk melakukan apa pun karena dia cedera dua kali, maka akal sehat harus memutuskan apa yang harus dilakukan…” jelasnya. (***)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBukan Hanya Aksesoris, Jalu Setang Ternyata Punya Beberapa Fungsi
Artikulli tjetërJorge Lorenzo Dukung Martin dan Sindir Pecco Bagnaia