Joki Jatim Dominasi Seri 1 IDC 2018, Yudha Erdeve: Overall Memuaskan!

Joki Jatim Dominasi Seri 1 IDC 2018, Yudha Erdeve: Overall Memuaskan!
Kawahara IRC IDC 2018 Seri 1 Yogyakarta
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Usai sudah gelaran Kawahara IRC IDC 2018 putaran 1 yang berlangsung di Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta (18/3). Pastinya, Erdeve Indonesia selaku penyelenggara membuktikan event merekalah barometer balap karapan 201M di Indonesia.

Terbukti 510 starter memadati landasan udara Gading. Mereka hadir dari seluruh penjuru Indonesia, baik joki dari Sumatera hingga tim yang berasal dari Papua. Pokoknya kumpul jadi satu di event ini.

NHKhelm

Nah, putaran perdana kemarin joki-joki Jawa Timur terbukti mendominasi. Dari 6 kelas poin utama, Ivan Bangun (Kediri) yang mengusung bendera YPM55 Creampie Racing Start Icons Jet Up berhasil kumpulkan poin terbanyak.

Sementara peringkat kedua terbaik disandang Yogie Keycot (Caruban) yang merupakan andalan dari tim Aneka Group Pekajaman. Diikuti Alvan Cebonk (Nganjuk) dengan tim barunya Sumber Agung Racing Rembang dan Erwin Sredex (Mojokerto) yang merupakan rekan satu tim dari Ivan Bangun melengkapi dominasi rider–rider Jatim.Joki Jatim Dominasi Seri 1 IDC 2018, Yudha Erdeve: Overall Memuaskan!

Tak sampai disitu, prestasi lainnya seperti Hole Shoot dan Best Time juga disikat pebalap Jatim. Gery Percil raih waktu di bawah 7 detik pertama dan Alvan Cebonk melanjutkannya dengan torehan waktu tercepat. Semua waktu fantastis itu tercipta dari babak penyisihan.

Lantas bagaimana komentar Yudha Erdeve selaku komandan Erdeve Indonesia?

“Event perdana di tahun 2018 ini secara keseluruhan bagi kami memuaskan. Terkait hujan deras yang sempat mengguyur memang itu faktor alam. Namun dari jumlah peserta dan kedisiplinan mereka saya kira itu sebuah kemajuan.” Ujarnya saat berkomunikasi dengan penulis.

Oke deh, sukses terus ya boss. Yuk Seri 2, Jateng dan Jabar jangan kasih kendor. Lawan!!

| Yugo

Joki Jatim Dominasi Seri 1 IDC 2018, Yudha Erdeve: Overall Memuaskan!
Yudha Erdeve dan perwakilan IRC Tire
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakTampil di Road Race Kebumen, Irfan Chupenk: Motor 2 Tak Jawa Istimewa!
Artikulli tjetërVideo Highlight Putaran Perdana Kejurnas IRS 2018