Jelang Gelaran CBR Race Day Seri 2, Tim Cornering Indonesia Siap Tampil Terbaik

Jelang Gelaran CBR Race Day Seri 2, Tim Cornering Indonesia Siap Tampil Terbaik
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menjelang gelaran CBR Race Day yang akan berlangsung pada hari Minggu (16/9) mendatang di Sirkuit Sentul, Bogor, berbagai persiapan telah dilakukan oleh berbagai tim yang akan berlaga nanti.

Seperti tim Cornering Indonesia (CoIn) yang berasal dari Bandung, yang telah mempersiapkan diri agar dapat tampil baik di seri kedua CBR Race Day. Tim CoIn sendiri akan menurunkan beberapa pembalap – pembalap terbaiknya yang pada seri 1 dapat meraih beberapa podium.

NHKhelm

Bengkel Abbys Performance yang sukses mengantarkan pembalap Cornering Indonesia meraih juara umum kelas Sport 250 Comm B digelaran Yamaha Sunday Race 2018, telah mempersiapkan tunggangan para pembalap CoIn agar dapat meraih hasil terbaik di gelaran untuk para komunitas CBR tersebut.

Adhie Mukti, owner Abbys performance

“Untuk gelaran CBR nanti, kami telah melakukan berbagai persiapan seperti setting motor dan lainnya dan semoga di CBR Race Day nanti, kami dapat meraih hasil yang terbaik” Ujar Adhi Mukti, owner dari Abbys Performance.

Berbeda dengan gelaran YSR, di ajang CBR Race Day menggunakan sistem time bracket dimana para pembalap harus mengatur strategi agar catatan waktunya tidak melebih batas waktu di kelas yang diikutinya.

Budhi Tjahyadi dan Shandy Topan

Seperti apa jalannya lomba di gelaran CBR Race Day nanti, tunggu liputannya dari redaksi. #MariBerprestasi dan #JadilahJuara. | Chrysa

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBagai Pesta, RCB Nobar MotoGP Ubah Bikers Manado Jadi Bubur Tinutuan
Artikulli tjetër16 Pembalap Indonesia Lolos Seleksi Awal Asia Talent Cup 2019
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.