Jawara UB150cc IRS Ronde 3, Robby Sakera Siap Tampil di ARRC Sentul?

Jawara UB150cc IRS Ronde 3, Robby Sakera Siap Tampil di ARRC Sentul?
UB150cc IRS Ronde 3 Sentul 2018
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Petarung muda asal pulau garam Madura, Murobbil Fathoni sukses meraih juara dalam kelas Underbone (UB150cc) IRS putaran ketiga yang berlangsung di Sentul International Circuit (SIC) Bogor, Jabar (25-26 Agustus).

Rider muda andalan Yamaha 549 Kaboci unggul 1,5 detik lebih dengan Wawan Wello yang menempati podium kedua. Tentang jalannya balap, bisa cek lagi di sini: https://balapmotor.net/nasional/irs-sentul-2018-seri-3-lepas-di-last-lap-m-robby-jawara-ub150cc

NHKhelm

Nah, dengan hasil ini Murobbil Fatoni atau akrab disapa Robby Sakera pun mengaku sangat senang atas pencapaian yang ia raih.  Bahkan, dirinya mengaku siap bila dipercaya untuk mengikuti kelas UB150cc di level yang lebih tinggi Asia Road Racing Championship (ARRC).

IRS Sentul 2018 (Seri 3): Lepas di Last Lap, M Robby Jawara UB150cc!
M Robby dan owner Yamaha 549 Kaboci

“Iya mas, saya sebagai pembalap siap saja bila dipercaya sebagai wildcard untuk mengikuti UB150cc ARRC Sentul nanti. Semua saya serahkan kepada tim saja,” ungkap M Robby yang dikawal mekanik Achos Lalang.

“Pada intinya sudah ada pembicaraan ke arah sana mas (ARRC), mungkin tinggal menunggu keputusan saja. Karena level Internasional jadi banyak yang harus diurus. Kalau mesin sepertinya juga sudah siap,” ujar salah satu crew dari Yamaha 549 Kaboci.

| Yugo

Jawara UB150cc IRS Ronde 3, Robby Sakera Siap Tampil di ARRC Sentul?
MX-King M Robby
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakModifikasi Yamaha MX King Racing Style CRT Bandung, Knalpot B Pro Bikin Makin Kece
Artikulli tjetërJuarai MP1 Motoprix Tasikmalaya, Fadhil Siap Maksimal di Wonosari, Target Kejar Poin