Ini Alasan Crutchlow Tetap Lanjut Sampai Finish Meski Sampai Dioverlap

Ini Alasan Crutchlow Tetap Lanjut Sampai Finish Meski Sampai Dioverlap | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Berbeda dengan dua pembalap lainnya yaitu Marc Marquez dari Repsol Honda, Cal Crutchlow yang juga mengalami cedera saat MotoGP Spanyol minggu lalu akhirnya berhasil menyelesaikan balapan.

Pembalap yang membela tim LCR Honda Castrol ini sendiri akhirnya finish ke-13 dan berhasil mendapatkan poin sejumlah 3 poin. Lalu apa yang membuat pembalap asal Inggris ini terus melanjutkan lomba, meskipun sebenarnya tidak fit.

NHKhelm

Ternyata, posisinya yang masih di 15 besar meskipun saat balapan paling belakang membuatnya untuk terus melaju sampai finish. Bahkan Crutchlow harus rela dioverlap karena posisinya memang jauh dibelakang. Crutchlow mengatakan jika posisinya tidak mendapatkan poin, dia akan berhenti.

Baca Juga : Marc, Rins Dan Cruthclow Dinyatakan Fit Untuk Tarung Akhir Pekan Ini

“Jika saya tidak berada dalam poin, saya tidak akan menyelesaikan balapan. Saya memulai dengan awal yang baik, tetapi motor Oliveira menghalangi di tikungan pertama dan saya kehilangan beberapa posisi. Dari lap kelima saya mengalami kram di lengan kanan saya karena mengimbangi lengan kiri saya,” terang Cal Cruthclow.

Perlu diketahui bahwa Crutchlow sendiri mengalami cedera pada lengan kiri. Makanya pada saat balap, dia mencoba untuk memaksimalkan tangan kiri agar tangan kanan tidak terlalu terbebani.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBrad Binder Meminta Maaf Atas Insiden Dengan Oliveira
Artikulli tjetërAlex Rins Bahagia Bisa Finish Dalam Kondisi Cedera di MotoGP Andalusia 2020
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013