Franco Morbidelli Resmi Pindah ke Prima Pramac Racing di 2024, Geber Ducati!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhirnya, telah resmi Franco Morbidelli bakalan bergabung dengan pasukan Prima Pramac Racing pada musim depan.

Ini menandakan bahwa beberapa balapan di 2023 menjadi perpisahan bagi Frankie dengan pabrikan Yamaha setelah sejak 2019 menjadi pembalap garputala.

NHKhelm

Perlu diketahui bahwa setelah menjadi juara dunia Moto2 pada 2017 bersama EG 0,0 Marc VDS, maka di 2018 Frankie naik kelas ke Moto2 dan tetap bersama tim yang sama.

Lalu pada 2019, barulah murid Valentino Rossi ini berpindah ke pabrikan Yamaha dan pertama kalinya bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Pada 2021 lima balapan Frankie sudah di tim pabrikan Monster Energy Yamaha MotoGP dan di 2022 barulah menjadi skuad resmi tim ini.

Paolo Campinoti, bos Pramac Racing

 

Namun akhirnya Franki berpindah ke Prima Pramac Racing dan bakalan memacu Ducati Desmosedici yang sedang sangat kompetitif.

Musim depan tentunya menjadi musim pembuktian bagi Frankie setelah pada tiga tahun ini hasilnya sangat jeblok bersama pabrikan Yamaha.

“Saya sangat senang Franco bergabung dengan keluarga kami di 2024. Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengannya dan dia telah terbukti menjadi juara di banyak kesempatan,” ungkap Paolo Campinoti selaku pimpinan Prima Pramac Racing.

Sang bos tim juga optimis Frankie dapat meraih hasil apik bersama mereka. “Saya yakin di tim kami dia akan menemukan kondisi yang tepat untuk bertarung, untuk posisi yang layak dia dapatkan,”tambah sang kepada tim. (**)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Kejurprov Road Race Probolinggo 17 September 2023
Artikulli tjetërMantap! Yamaha Indonesia Jadi Basis Produksi MT-07 Global
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013