BalapMotor.Net – Duet bocil pasukan Astra Motor Racing Team (ART) Yogyakarta yaitu Resky YH dan Bintang PS berhasil menguasai podium kemenangan race 1 kelas Rookie ronde kedua Oneprix 2024 di Kota Palangkaraya, Kalteng (11/5).
Dua pembalap yang baru naik kelas ini mampu finish 1-2 pada balapan tersebut meskipun start dari posisi yang kurang baik. Bintang start dari grid ke-5 dan Resky dari grid ke-7 pada balapan kali ini. Namun keduanya mampu tampil beringas sepanjang balapan.
Perlu diketahui bahwa persaingan pada barisan depan sepanjang balapan sendiri berlangsung dengan sangat ketat. Beberapa pembalap saling overtake memperebutkan posisi terdepan. Strategi Resky dan Bintang sendiri cukup baik sehingga membawa mereka menjadi jawara pada balapan kali ini.
“Ada kesalahan strategi di kualifikasi. Tapi dengan kerja kerasnya mereka dari awal sampai akhir race persaingan seru ya, saling overtake di barisan depan, dan dua pembalap kita strateginya di last lap berhasil menyodok dan Puji Tuhan bisa podium 1-2. Mudah-mudahan di race 2 bisa kembali dapat hasil bagus sesuai dengan target kita,” ungkap Rudy Hadinata selaku manajer tim kepada penulis.
Baca Juga : Hasil QTT dan Race 1 Oneprix Palangkaraya 2024
Perlu diketahui bahwa ada sebanyak 5 pembalap yang terus berada dibarisan depan dan berebut posisi terbaik sepanjang race. Akhirnya Sabian Fathul Ilmi dari Yamaha Aditama finish ketiga, lalu M Haikal dari Yamaha AMS RRS keempat dan M Abid Azhar dari Merak Racing Team kelima. (**)