Dimas Juliatmoko Moncer di Race 2 UB150 MRS Round 4, Perebutan Gelar Semakin Sengit!

Selebrasi Dimas dan pasukan Merak Racetech
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap asal Kalimantan Timur, Dimas Juliatmoko berhasil menjuarai race 2 kelas UB150 Pertamina Mandalika Racing Series (MRS) 2024 round 4.

Setelah melewati pertarungan sengit sejak awal race, Dimas yang membela pasukan Merak Racetech RCB Proliner Gordons Pirelli RH57 KYB mampu menjadi yang terbaik pada balapan yang berlangsung di sirkuit Mandalika, Lombok (25/8).

NHKhelm

Menariknya, kemenangan Dimas JM sendiri membawanya menduduki klasemen sementara kedua dengan poin yang sama dengan pimpinan klasemen yaitu Fahmi Basam (Yamaha LFN HP969 RCB Proliner NHK Navaro RT) yaitu 107 poin

Dengan ini, pertarungan perebutan gelar juara umum UB150 Pertamina Mandalika Racing Series (MRS) 2024 menjadi semakin panas. Apalagi pada posisi ketiga dan keempat poinnya tidak terpaut jauh.

Baca Juga : Hasil Superpole dan Race 2 MRS Round 4

M Murobbil Vittoni yang merupakan rekan setim Fahmi Basam menduduki klasemen ketiga dengan poin 105, lalu Aditya Fauzi dari VMK Racetech Yamaha Yamalube Pirelli Repsol KYB RK VND di posisi keempat dengan poin 100.

“Alhamdulillah akhirnya bisa jadi juara di MRS musim ini. Pastinya saat ini saya harus fokus untuk memperebutkan gelar juara umum,” terang Dimas Juliatmoko. (**)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakTrial Game Dirt 2024 Pakai Sistem Perhitungan Poin Baru! Persaingan Pun Semakin Seru
Artikulli tjetërFadillah Arbi Aditama Siap Tampil Wild Card Moto3 di Aragon
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013