Update Keputusan FIM MotoGP Stewards Mengenai Beberapa Insiden di GP Austria

MotoGP Austria 2020 | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhirnya FIM MotoGP Stewards mengumumkan keputusan mengenai beberapa insiden yang terjadi pada gelaran MotoGP Austria pekan lalu (14-16/8). Memang ada beberapa insiden antar pembalap yang disoroti oleh FIM MotoGP Stewards.

Keputusan yang rilis semalam (20/4) yaitu :

– Insiden antara pembalap Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Danilo Petrucci (Pramac Ducati) pada sesi Kualifikasi 1 (Q1) pada hari Sabtu 15 Agustus dinyatakan : Danilo Petrucci diberikan peringatan tertulis resmi untuk gerakannya.

NHKhelm

– Insiden antara pembalap Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) dan Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) saat race pada hari Minggu 16 Agustus dinyatakan : Tidak ada tindakan lebih lanjut.

– Insiden yang melibatkan pembalap Franco Morbidelli dan Johann Zarco pada saat race, Minggu 16 Agustus keputusannya sendiri baru akan dipublish pada hari ini 21 Agustus 2020.

Jadi pada intinya, untuk insiden Aleix dan Petrucci, Petrucci dinyatakan bersalah dan diberikan peringatan. lalu untuk insiden Pol Espargaro dan Miguel Oliveira tidak ada peringatan khusus.

Sementara itu kita masih menunggu pernyataaan dari FIM MotoGP Stewards mengengai insiden Morbidelli dan Zarco yang kemungkinan nanti sore (waktu Indonesia) rilis.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDuet Tim Fast Racing Duck Dan Elang Jawi Trenggalek Siap Panaskan Road Race Mijen
Artikulli tjetërPoin Gadhuro Drag Bike Series 2020: Sredek Masih Aman, Benggol Melesat!
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013