MotoGP 2015 : Lorenzo Lebih Unggul Dibanding Rossi

Sebagai juara dunia MotoGP, Lorenzo ternyata memang lebih unggul dibandingkan Rossi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Jorge Lorenzo amankan mahkota Juara Dunia MotoGP 2015. Pembalap asal Spanyol itu senang dengan hasil yang dia capai. Lorenzo juga senang bisa memberi yang lebih di bandingkan rekan satu timnya sekaligus pesaing terdekatnya Valentino Rossi.

“ Saya pikir saya pantas mendapat gelar juara dunia. Bila dilihat dari statistic di bandingkan saingan saya, saya menang dalam kemenangan, posisi pole, saya cepat di lap memimpin praktek dalam segala hal,” ujar Lorenzo dikutip dari Crash.

NHKhelm

Namun Lorenzo masih akui kehebatan rekan satu timnya itu. Pembalap 28 tahun ini akui kelemahannya yang tidak di miliki Valentino Rossi. Dalam hal itu Rossi lebih di unggulkan di banding dirinya. Ini terlihat dari beberapa seri yang di jalankan, Pembalap asal Italia itu lebih unggul di bandingkan Lorenzo.

“ Rossi memiliki kehebatan dan dalam perolehan podium dia mengalahkan kami. Di beberapa sirkuit dia juga bisa mengalahkan kami. Tentu tidak lupa di lintasan basah dia lebih unggul dari kami, aku tidak dapat mendapatkan hasil yang baik dalam lintasan basah,” tutup Jorge Lorenzo. [ dewa ] foto : MotoGP

MotoGP 2015 : Lorenzo Lebih Unggul Dibanding Rossi

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMarquez Tetap Sangkal Tuduhan Rossi
Artikulli tjetërIndonesia Trackday Series ( ITS ) Sentul, Neraka Di S Kecil
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.