Menang di GP Qatar Pada MotoGP 2018, Buat Andrea Dovizioso Menjadi Sebuah Keharusan

menang-di-gp-qatar-pada-motogp-2018-buat-andrea-dovizioso-menjadi-sebuah-keharusan
Dovi meraih kemenangan di balapan pembuka MotoGP 2018 | Foto: autosport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Andrea Dovizioso menang di GP Qatar pada MotoGP 2018, setelah sebelumnya pencapain tertinggi Dovi di balapan pembuka adalah runner-up, musim ini menang di balapan pembuka menjadi sebuah keharusan.

Sebelum dimulainya race, Dovi memang sudah difavoritkan oleh para rivalnya menjadi pemenang di GP Qatar, karena memiliki race pace yang terbilang sangat cepat, disamping itu Dovi juga punya pencapain yang bagus di Sirkuit Losail. Terbukti meski harus start dari posisi kelima Dovi akhirnya menang, lagi-lagi berhasil memenangkan duel sengit dengan Marc Marquez.

NHKhelm

“Saya meraih runner-up di tiga musim yang berbeda (di GP Qatar), jadi saya sebelum race berlangsung punya target untuk meraih kemenangan. Motornya bekerja sangat baik, ban juga bekerja dengan sangat baik sangat nyetel dengan gaya membalap saya. Tapi ban belakang sangat soft, lebih dari tahun lalu. Itu Sebabnya saya tak mau menekan di tiga perempat balapan, seperti yang dilakukan Zarco,” kata Andrea Dovizioso kepada BT Sport.

“Saat lap terakhir saya ingin membuat perbedaan, karena saya mengendalikan balapan, saya tidak punya pegangan. Saya membuat catatan waktu dibawah 1menit 55detik, tapi itu tidak membuat jarak. Itulah bagian terburuk dari jalannya balapan, karena Honda menegaskan sudah melakukan perbaikan dengan apa yang diperlihatkan oleh Marquez,” tambahnya.

menang-di-gp-qatar-pada-motogp-2018-buat-andrea-dovizioso-menjadi-sebuah-keharusan
Dovi & Marquez salip-menyalip di tikungan terakhir | Foto: autosport

Meski berhasil menang di GP Qatar, Dovi tetap waspada karena ini baru balapan pertama, kejuaraan masih panjang. Pembalap Ducati akan melakukan persiapan yang lebih serius jelang menghadap dua balapan selanjutnya di Argentina dan Amerika, yang menurutnya sang rival bakal tampil lebih berbahaya.

“Kami merasa sudah konfirmasi kalau memiliki kenyamanan dengan motor pada musim ini. Balapan selanjutnya sangat penting meraih hasil bagus, karena saya pikir ini akan sulit. Penting untuk melihat level kami di kejuaraan. Kami memiliki motor yang lebih baik dari musim lalu, kita sudah buktikan di musim dingin dan akhir pekan ini, tapi hal itu tidak cukup jika para pembalap lain juga cepat,” ujar Dovi. [Deni]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPembalap Indonesia Tampil Istimewa di Putaran Pembuka ATC 2018 Qatar
Artikulli tjetërTerlibat Persaingan Sengit di GP Qatar Dengan Andrea Dovizioso, Marc Marquez Harus Akui Kekalahannya Di Tikungan Terakhir
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.