Manajer Honda Team Asia Berbicara Tentang Mario Suryo Aji

Mario Aji, Moto3 race, Emilia-Romagna MotoGP, 24 October 2021
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Salah satu mantan pembalap MotoGP asal Jepang, Hiroshi Aoyama yang kini merupakan manajer tim Honda Team Asia memberikan komentarnya mengenai sepak terjang Mario Suryo Aji yang bakal memperkuat timnya di Moto3 Dunia musim ini.

Hiroshi Aoyama mengakui bakat yang dimiliki oleh bocah asal Magetan, Jawa Timur tersebut. “Mario sudah mengendarai Moto3-Honda di Junior World Championship, dimana dia menunjukan potensi yang menarik. Jelas bahwa dia sangat berbakat,” ungkap Aoyama yang dikutip penulis dari Speedweek.

NHKhelm

Baca Juga :Mario Aji Dapat Hadiah Honda NSF 250 Dari Kapolda Metro Jaya, Nih Penampakannya!!!

Meski demikian, Hiroshi Aoyama sendiri mengakui kalau bertarung di ajang Moto3 Dunia itu tidaklah mudah. “Tentu tidak mudah ketika anda datang ke tim baru dan kejuaraan baru. Selain itu, dia mengalami cedera besar tahun lalu, kita harus melihat seberapa baik dia pulih dan seberapa baik dia bisa memulai musim,” tambah Aoyama.

Perlu diketahui juga bahwa saat ini, Mario SA sedang berada di Sirkuit Mandalika untuk menjalani latihan selama tiga hari. Mario yang mendapatkan support oleh Kapolda Metro Jaya Jenderal Fadil Imran ini berlatih dengan kawalan langsung Hendriansyah.

 

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakLivery LF Racing Berubah Total di 2022, Ternyata Dalam Maknanya…
Artikulli tjetërBersama BMW, Loris Baz Tidak Yakin Bisa Langsung Menang
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013