BalapMotor.Net – Menghadapi seri pembuka World Superbike di Philip Island, Johnny Rea bersiap memulai perburuan kembali gelar juara dunianya. Setelah menjadi yang tercepat selama pra-musim ini, pembalap Irlandia Utara ingin raih gelar juara ketiganya berturut-turut di kelas utama.
Namun, bagi Rea menghadapi musim ini mungkin akan sulit, mengingat pesaingnya bukan lagi rekan setim sendiri Tom Sykes, tetapi Chaz Davies juga siap tebar ancaman setelah musim 2016 tampil luar biasa, juga ada nama penantang baru Marc Melandri yang sudah punya banyak pengalaman.
Eugene Laverty juga salah satu ancaman serius, setelah memutuskan untuk kembali ke Aprilia dari MotoGP, WSBK merupakan ajang balapan yang membesarkan namanya saat berhasil menang bersama Suzuki, meremehkan dia akan menjadi kesalahan serius.
Honda juga tak main-main, dimana Fireblade SP2 sudah dipersiapkan dengan matang, dengan pembalap utamanya Nicky Hayden dan rookie Stefan Bradl, yang siap tebar ancaman, dan Yamaha siap beri kejutan dengan Alex Lowes dan mantan pembalap Honda Michael van der Mark.
Menghadapi WSBK 2017, BMW juga jadi salah satu kekuatan yang tak bisa dipandang sebelah mata, dengan pembalap andalan mereka Markus Reiterberger dan Jordi Torres. Tentunya WSBK 2017 akan jadi musim yang menarik dan patut untuk ditunggu, mampukah Rea kembali jadi juaranya selama tiga musim berturut-turut, atau justru musim ini akan ada juara baru yang mampu meruntuhkan dominisa Rea di WSBK. (Deni)