BalapMotor.Net – Bebek 2T STD 125cc menjadi kelas special di kejuaraan UDRM Cup Race. Pun di final series kali ini yang akan berlangsung di sirkuit Gery Mang, Subang, Jawa Barat (20-21 Januari).
Hadiah juara pertama 10 juta rupiah siap diperebutkan. Nah, beberapa bebek goreng top pun diprediksi akan ambil bagian. Termasuk bengkel Madurace 126 yang siap mengawal 2 tim.
Pertama ada Sinar Emas dari Pamekasan, Madura yang akan tampil bersama Tommy Salim. Selanjutnya, ada juga pacuan milik Sejahtera Abadi asal Bandung.
Nah, motor dengan penampilan baru ini akan dibawa oleh Aqshal Ilham. Pembalap asal Kudus tersebut merupakan jawara umum MCR di Jatim. Dia juga sudah langganan meraih juara kelas bebek 2 tak.
“Sejahtera Abadi bawa dua motor. Kemarin juga sudah melakukan setting untuk menemukan set-up yang tepat di sirkuit Gery Mang ini. Soal mesin juga risetan Baru. Semoga ada cintanya besok,” ungkap Hendik Madurace.
Aqshal sendiri pastinya menjadi salah satu kandidat untuk menjadi yang terbaik di kelas special ini. “Karakter mesin sudah paham. Gak ada kendala, tinggal memahami sirkuit saja. Bismillah saja jadi yang terbaik,” jelas Aqshal Ilham. (***)