BalapMotor.Net – Pembalap paling tua di kelas MotoGP saat ini yaitu Valentino Rossi memberikan opini soal kiprah timnya (Monster Energy Yamaha) di MotoGP musim 2020. The Doctor yakin Yamaha bakal berprestasi dan perjalanan di MotoGP Musim 2020 bakal berjalan positif.
Sejak ditinggalkan Jorge Lorenzo, tim Yamaha mengalami penurunan performa. Bahkan di 3 musim terakir, Yamaha selalu keluar dari zona perebutan gelar juara dunia MotoGP.
Baca Juga: Franco Morbidelli Siap Bersaing Dengan Quartararo di MotoGP Musim 2020
Performa buruk Tim Yamaha juga mempengaruhi raihan Rossi di MotoGP 2019. Bahkan sepanjang gelaran MotoGP musim 2019, Rossi harus rela mengakhiri musim dengan tanpa mendapatkan satu kemenanganpun.
“Tampaknya, pada kejuaraan dunia tahun ini para teknisi Yamaha telah bekerja lebih baik dan saya merasa bahwa ini adalah langkah pertama untuk kembali ke puncak,” ujar Rossi, seperti yang dikutip oleh GPOne.
“Pada saat ini, kami nampaknya bisa lebih optimistis mengenai masa depan Yamaha, karena mereka telah mengalami kemajuan pada motor tahun ini (YZR M-1 2020),” tuntas pembalap berkebangsaan Italia tersebut.