Perdana Tampil di Catalunya, Mario SA Fokus Meraih Poin

Aksi Mario SA diatas pacuan Moto3
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah melewati 4 putaran gelaran Moto3 Junior World Championship 2019, Mario Suryo Aji saat ini bertengger pada posisi ke-16 klasemen sementara. Bocah asal Magetan, Jawa Timur yang membela tim AHRT ini gagal mendulang poin pada tiga putaran terakhir yang berlangsug di Valencia dan Le Mans.

Akhir pekan ini, Mario SA akan kembali tarung di ajang ini, tepatnya di sirkuit Catalunya-Barcelona, Spanyol. Mario SA yang sempat tampil apik di putaran pembuka FIM CEV di Estoril sendiri belum pernah berlaga di sirkuit sepanjang 4.655 meter dengan 16 tikungan ini.

NHKhelm

Meski demikian bocah yang masih berusia 15 tahun ini akan berusaha untuk cepat beradaptasi dengan sirkuit yang terletak di Montmelo ini. Mario ingin fokus untuk meraih poin, tentunya untuk memperbaiki posisinya di klasemen sementara.

“Meskipun belum pernah balapan di sirkuit Catalunya, saya akan berusaha agar bisa cepat beradaptasi dengan lintasannya. Kami akan menjalani dua balapan pada Minggu, dan target saya adalah meraih poin,” ujar Mario Suryo Aji yang memulai karir balap dari balap Motocross, lanjut road race di kelas bebek sebelum tarung di ajang internasional.| Luvo/AHM

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAndi Gilang Bakal Ikut Tarung di CEV Moto2 Catalunya
Artikulli tjetërNHK Akan Hadirkan Jakub Kornfeil di Jakarta Fair
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013