Gadhuro Jadi Event Pencetak Rekor, Bambang Gadhu: Kita Selalu Siapkan Trek Terbaik!

Gadhuro Jadi Event Pencetak Rekor, Bambang Gadhu: Kita Selalu Siapkan Trek Terbaik!
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Gadhuro Sport Club, salah satu promotor balap paling senior dan aktif di Jawa Tengah selalu menyajikan event-event berkualitas. Baik Drag Bike maupun Road Race, sajiannya selalu istimewa.

Jadi bukan sembarangan membuat event yang bikin kecewa. Soal hadiah juga tak perlu diragukan lagi. Ini memang menjadi tekad kuat Gadhuro untuk selalu menggelar event sebaik mungkin.

NHKhelm

Nah, khsusunya dalam ajang adu kebut balap lurus 201M. Gadhuro Drag Bike Series merupakan event Gadhuro yang hampir selalu menyita perhatian pecinta balap drag bike. Setiap event, dipastikan hadir dragster dan tim-tim dari daerah lain. Antar kota antar propinsi deh.

Menariknya, meski Gadhuro Drag Bike Series merupakan event skala daerah (Kejurda), namun di sini lah tempatnya pembalap dan motor mencetak rekor Nasional.

Itu sudah terbukti dua kali alias bukan keberuntungan saja. Pertama Joko Precil (Rannalt OP27) pada saat final Gadhuro Drag Bike Series 2017 berhasil memecahkan rekor maestro dragbike ‘Eko Sulistyo’ di sirkuit Jl. Lingkar Baru, Jetak, Kudus.

Ini buktinya: https://balapmotor.net/nasional/joko-precil-feat-ninja-rannalt-op27-resmi-pecahkan-rekor-best-time-drag-bike-indonesia

Joko yang asli Prambanan, Klaten berhasil torehkan waktu 6,761 detik di sirkuit pilihan Gadhuro tersebut. Terbaru, Rully PM (Hutan Kayu Racing Tegal) sukses patahkan rekor milik Joko di putaran ke-4 Gadhuro Drag Bike Series 2018 yang berlangsung di sirkuit Jl. Teluk Awur, Jepara Minggu kemarin (9 September).

Rully berhasil cetak 6,751 detik dengan Ninja FFA milik Hutan Kayu racing Tegal. Tentunya ini bukti dari Gadhuro Sport Club dalam menyiapkan event sebaik mungkin, terutama dari segi lintasan yang dipilih untuk dijadikan sirkuit. ( https://balapmotor.net/nasional/sah-rully-pm-dan-rorojonggrang-jadi-yang-tercepat-di-indonesia )

Gadhuro Dragbike 2018 Seri 3 Kudus: Menanti Pemecah Rekor Best Time!
Bambang “Gadhu” Purwanto (Biro Drag Bike Jawa Tengah)

“Kita selalu survey langsung sebelum menentukan tempat yang akan digunakan. Kita benar-benar cek dulu untuk keseluruhan tempat, baik dari aspal maupun kondisi jalannya. Ya, bersyukur event kita sudah 2 kali menciptakan rekor best time Nasional, saya ikut senang dengan prestasi tersebut,” ungkap Bambang ‘Gadhu’ Purwanto, komandan Gadhuro Sport Club yang juga merupakan Biro Drag Bike Pengprov Jateng.

Mantap deh, semoga Gadhuro terus menyajikan event-event berkualitas yang dapat menunjang prestasi otomotif di Jawa Tengah pada khususnya dan di Indonesia pada umumnya. Selamat dan teruslah berprestasi.

| Yugo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakM Faerozi Akan Dilatih Rossi, Fritz Yohanes Semakin Bangga
Artikulli tjetërBos Duri Bambit Optimis Joko Precil Kunci Gelar Juara Umum di IDC Seri 4 Demak