BalapMotor.Net – Akhir pekan ini tepatnya pada tanggal 14-15 September 2019, sirkuit Sentul Internasional, Bogor akan menjadi tempat digelarnya gelaran Endurance paling bergengsi di Indonesia. Yup, Yamaha Endurance Festival 2019 akan tersaji di sirkuit terbesar yang ada di Indonesia ini.
Gelaran Yamaha Endurance Festival 2019 sendiri merupakan event tahunan yang dimulai sejak tahun 2018 atau memasuki tahun kedua. Event Endurance yang digelar oleh PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) ini juga merupakan event balap ketahanan pertama di Indonesia yang diselenggarakan oleh pabrikan sepeda motor.
Berbeda dari tahun sebelumnya, pada Yamaha Endurance Festival 2019 akan digelar selama 2 jam. Ini berbeda dibandingkan dengan tahun 2018 yang maksimal hanya 1.5 jam. Tentunya ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi para peserta yang dibagi menjadi beberapa kategori seperti Pro Rider, Comm A, Comm B dan ada juga kelas khusus media.
Nah buat yang penasaran dengan regulasi pada balapan ini, yuk langsung saja cek regulasi lengkapnya dibawah ini :
1. Regulasi Teknis R25 Yamaha Endurance Festival 2019 Dowload Di Sini
2. Regulasi Teknis R15 Yamaha Endurance Festival 2019 Download Di Sini
3. Regulasi Tambahan Yamaha Endurance Festival 2019 Download Di Sini
4. Regulasi Teknis R25 Profesional Rider Download Di Sini