BalapMotor.Net – Aruba.it Racing menyatakan akan siap bersaing dengan tim lain di sirkuit Riviera di Rimini, Misano yang akan berlangsung pada akhir pekan ini. Pabrikan asal Italia ini akan coba tampil maksimal.
Motivasi tinggi tentu sedang menyelimuti pembalap Chaz Davies yang bernafsu untuk kembali merebut posisi kedua klasemen dan terus bersaing dalam perebutan gelar, sedang rekan setimnya Davide Giugliano semakin percaya diri dengan stelan baru motornya. Dan duo Ducati ini mencoba mengulang prestasi gemilangnya saat di Imola.
Setelah seri Donington, sang pabrikan Italia yang satu ini langsung melakukan tes di Misano World Circuit Marco Simoncelli untuk melanjutkan pengembangan terhadap chasis dan beberapa komponen elektronik, demi meningkatkan performa pada motornya.
“Ini baik untuk persiapan jelang balapan di Misano nanti, dan dalam beberapa minggu terakhir kami sudah melakukan tes,” kata sang pembalap Davies. “Kami setidaknya akan memulai semuanya dengan yang baru, dan tentu harapannya adalah mampu menghasilkan yang positif. Dan kami akan berusaha mengulang kesuksesan di Imola, demi para fans,” tambahnya.
“Misano adalah trek yang sangat saya suka,” tambah Giugliano yang akan balapan di depan publiknya sendiri. “Tahun lalu kami mampu tampil luar biasa di beberapa race, dan kami sudah melakukan tes dalam dua hari terakhir, kami nampaknya akan selangkah lebih maju, demi mendapatkan waktu tercepat. Namun, saingan kami juga nampaknya terus melakukan pembenahan,” ungkap Giugliano.
Kedua rider nampak sangat percaya diri jelang balapan di Misano pada akhir pekan ini, mengingat tim telah bekerja keras, dan selama tes, Ducati terus menampilkan sebuah kemajuan. Maka tak heran jika duo Ducati akan tebar ancaman pada seri kali ini. (Deni)