WorldSSP: CM Racing Tak Pakai YZF R6 Lagi! Pindah ke Panigale V2-Ducati

Randy Krummenacher (CM Racing)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – CM Racing memasuki Kejuaraan Dunia Supersport (WorldSSP) pada tahun 2021 dengan menggunakan mesin Yamaha YZF R6. Namun, untuk tahun 2022 pabrikan Ducati yang berbasis di Bologna akan kembali ke WorldSSP dengan Ducati Panigale V2.

CM Racing memutuskan untuk berpindah dan akan menggunakan mesin tersebut. Sama halnya dengan tim Barni Racing yang awalnya akan memulai. Sementara itu soal pembalap, CM Racing akan tetap mengandalkan Randy Krummenacher.

NHKhelm

Kolaborasi mereka terus berlanjut setelah bermula pada pertengahan musim 2021 ini ketika Krummenacher datang menggantikan Luca Bernardi yang cedera. Dan dia langsung memberikan kemenangan di race 1 putaran Valencia.

Randy Krummenacher (CM Racing)

“Saya sangat bangga dapat mengumumkan kepindahan kami ke Ducati, yang saya ucapkan terima kasih atas kesempatan ini. Kedatangan Ducati di Supersport adalah sesuatu hal yang besar. Ini tentu merupakan tantangan dan salah satu yang kami nantikan,” kata Alessio Cavaliere dari CM Racing.

“Saya senang tinggal di Supersport dan menjadi bagian dari perubahan bersejarah dalam aturan kategori. Termasuk hadirnya Ducati Panigale V2. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada CM Racing Team dan Alessio Cavaliere yang sudah menaruh kepercayaan besar pada saya,” ungkap Krummenacher,  juara dunia WSSP 2019.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMotoGP: Pecco Bagnaia Yakin Ducati Jauh Lebih Kuat di Musim Depan!
Artikulli tjetërWorldSBK: Toprak Dekat Dengan Jurdun, Sofuoglu Mempersiapkan Pesta