BalapMotor.Net – Race 1 Kejuaraan Dunia Superbike yang berlangsung di Circuit de Nevers Magny-Cours, Prancis kemarin menjadi mimpi buruk bagi Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea.
Kedua pembalap yang tahun lalu berebut gelar ini mengalami insiden terpisah. Diawali Jonathan Rea yang terjatuh. Namun pembalap Kawasaki Racing Team itu bisa melanjutkan balapan walaupun harus ke pitline dulu.
Hasil akhir ia harus puas finis di posisi paling buncit. Sementara andalan Yamaha Toprak Razgatlioglu juga hampir sama. Ia melebar dan masuk gravel, namun pembala Turki itu sedikit lebih beruntung.
Pasalnya Toprak masih mampu langsung bangkit dan berhasil menyelesaikan balapan di urutan ke-11. Lumayan lah dapat 5 poin, walaupun di klasemen saat ini Alvaro Bautista semakin memperlebar jaraknya.
“Ini membuat frustasi! Namun kejuaraan masih panjang. Ini salah satu pertempuran kami yang gagal, tetapi kami masih memiliki lebih banyak lagi. Saya kehilangan potensi 25 poin dari Alvaro. Kami harus terus bekerja keras dan memaksimalkan peluang kami,” ungkap Jonathan Rea.
“Kami memulai balapan dengan sangat baik, tetapi masalah besar bagi saya adalah pengereman. Sekarang, Alvaro memiliki celah yang besar. Saya akan mencoba yang terbaik lagi dan besok, kami memiliki dua balapan dan saya akan mencoba untuk menang.” optimis Toprak Razgatlioglu.