WorldSBK: BMW Siap Kasih Kejutan di Assen!

Pic: WSBK
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – BMW menjadi pabrikan paling terbelakang di dua balapan musim ini. Keempat pembalap mereka belum mampu bersaing di lima besar. Di klasemen kejuaraan pun yang terbaik hanya di posisi ke-14.

Selama jeda musim, BMW pun terus melakukan perbaikan demi meningkatkan pacuan mereka. Dan jelang putaran ketiga di Assen, mereka cukup optimis bisa bersaing kedepan. Seperti yang diungkapkan oleh Marc Bongers.

NHKhelm
BMW WorldSBK

Selama istirahat kami melakukan lebih banyak pekerjaan dan mengevaluasi berbagai pembaruan. Tujuan kami adalah untuk semakin memperkecil jarak dengan para pemimpin di Assen dan dengan demikian menciptakan dasar untuk musim Eropa yang kuat,” optimis bos tim BMW itu.

Pembalap mereka juga siap bertarung. “Assen adalah sirkuit yang telah melayani kami dengan cukup baik di masa lalu. Saya tidak bermain terlalu buruk di sana tahun lalu dan mudah-mudahan kami masih bisa sedikit meningkat,” harap Scott Redding dilansir dari speedweek.

Scott Redding | Pic: WorldSBK

Istirahat sejak Indonesia lama, tapi bagus bagi saya untuk pulih dari cedera jari saya.Jadi senang bisa balapan lagi, terutama di Assen di depan fans Belanda. Saya jauh lebih bugar tahun ini daripada tahun lalu,” jelas jelas rekan setimnya Michael Van Der Mark selaku tuan rumah.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakJadwal WorldSBK Assen Pekan Ini (Waktu Indonesia)
Artikulli tjetërMotoGP: Valentino Rossi Nilai Bezzecchi Bisa Juara Dunia