Veda Ega Pratama Raih Kemenangan di Race 2 NS600 Mandalika Racing Series Round 3

Veda Ega Pratama saat diwawancarai Ricky Sitompul | Foto : MRS
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Veda Ega Pratama berhasil memenangkan jalannya race 2 kelas National Supersport 600cc ronde 3 Mandalika Racing Series (MRS) 2024 yang berlangsung di sirkuit Mandalika 14 Juli 2024.

Pembalap asal Gunung Kidul, DIY ini mampu membalas kegagalannya pada race 1 kemarin dimana Veda gagal menapaki podium. Perlu diketahui bahwa pada balapan kelas ini hanya diikuti oleh 7 rider, dimana ada 6 rider Astra Honda Racing Team (AHRT), yaitu Veda, M Adenanta, MK Ramadhipa, Fadillah Arbi Aditama, Herjun AF, dan Rheza Danica.

NHKhelm

Selain pembalap AHRT ada satu rider lagi yaitu Dimas Ekky Pratama yang membela pasukan MS Glow For Men Racing Team. Jadi balapannya semacam latihannya pasukan AHRT.

Podium Race 2 NS600 MRS Round 3 | Foto : MRS

Kembali membahas Veda, sejak lepas start, Veda harus berjibaku dengan teman-temannya. Lalu mampu memimpin dan membuat jarak, barulah pada lap-lap akhir, M Adenanta mampu mendekat dan sempat memberikan perlawanan. 

“Racenya sangat seru sekali. Dari awal memang mau nyoba di depan fokus, tapi ada banyak kesalahan juga, terus dua lap terakhir mas Nanta saya sempat dengar suara mesinnya, dan di last lap ada sedikit salip-salipan asik banget. Kemarin gagal podium, sekarang Alhamdulillah nomor satu,” ungkap Veda Ega Pratama. (**)

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAndi Gilang Lanjutkan Dominasinya, Juarai Race 2 NS250 MRS Round 3
Artikulli tjetërIDC 2024: Yudies x RH57 Pertajam Best Time 402m
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013