BalapMotor.net – Setelah kabar yang menggemparkan tentang kemungkinan pindahnya Juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo dari Yamaha ke Honda di tahun 2015 beberapa waktu yang lalu, kini Jorge Lorenzo memberi tanggapan tentang kabar yang beredar tersebut. Kabar tersebut beredar setelah Shuhei Nakamoto Wakil Presiden HRC mengungkapkan ketertarikanya kepada pembalap Spanyol tersebut saat wawancara di sebuah media Spanyol.
Dikutip oleh Gazzetta Dello Sport, sebuah media massa dari Spanyol Lorenzo mengatakan bahwa tidak menutup kemungkinan untuk itu. “Anda tidak bisa mengesampingkan tim manapun. Anda tidak pernah tahu apa yang bisa terjadi. “ungkapnya.
Namun dia juga menambahkan keinginanya untuk tetap di Yamaha agar bisa menjadi pembalap legenda Yamaha seperti Wayne Rayney atau Eddie Lawson. “Saya ingin mengakhiri karir saya dengan Yamaha, pensiun sebagai legenda Yamaha. Saya ingin memenangkan gelar lain sebagai Rainey atau Lawson lakukan, tapi saya juga ingin memiliki sepeda terbaik, jadi mudah-mudahan Yamaha akan mampu memberikan itu kepada diriku sendiri dan Valentino (Rossi). ” ungkap pembalap yang sebentar lagi akan ke Indonesia ini. Jadi gimana nih, kalau Yamaha dirasa tidak mampu membuatnya juara dunia lagi kayaknya ada kemungkinan buat pindah nih. BM