Juara Dunia MotoGP 2006 Dan Juara GP250 2009 Juga Temui Penggemarnya Di Indonesia

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dengan waktu yang bersamaan dengan kehebohan datangnya duo Repsol Honda yaitu Marc Marquez dan Dani Pedrosa yang di datangkan oleh Astra Honda Motor ( AHM ) di Sentul ( 21/10 ), di tempat lainya yaitu di Hotel JS Luwansa Jakarta Pusat ternyata Nicky Hayden dan Hiroshi Aoyama yang juga merupakan pembalap MotoGP juga datang loh.

Seperti yang diberitakan oleh BalapMotor.Net sebelumnya tentang mampirnya 4 pembalap Indonesia ke Indonesia, Nicky Hayden dan Hiroshi Aoyama yang merupakan pembalap dari tim Drive M7 Aspar Honda sengaja didatangkan oleh Minuman berenergi asal Malaysia Drive M7 dan Cargloss yang sekarang merupakan distributor resmi helm merk Arai di Indonesia, untuk menyapa para penggemarnya di Jakarta.

NHKhelm

Drive M7 sendiri kini bakalan mulai melebarkan sayap di Indonesia, dan sudah bisa didapatkan di beberapa store di kota-kota besar di Indonesa. Minuman non-karbonasi yang diformulasikan untuk memberikan energi bagi tubuh dan meningkatkan stamina ini memang menjadi sponsor utama dari tim Drive M7 Aspar Team yang merupakan tempat Nicky Hayden dan Hiroshi Aoyama membalap di MotoGP. Dan kini nampaknya pihak dari Drive M7 sendiri akan serius untuk menggarap pasar minuman berenergi di Indonesia.

KEdatangan Pembalap MotoGP ke Indonesia

” Dengan menjadi sponsor utama Aspar Team MotoGP, kami ingin memberitahukan bahwa Drive M7 merupakan brand kelas dunia yang mampu bersaing dengan dengan para pemain besar di pasar.” tutur En Mahatir yang merupakan direktur pengelola Drive M7 dalam sambutanya.

Bagi Nicky Hayden sendiri kali ini merupakan kedatangan kedua kalinya pembalap asal USA ini ke Indonesia. Sebelumnya Nicky Hayden datang ke Indonesia saat diundang oleh Ducati, pada saat pembalap juara dunia MotoGP 2006 ini masih bergabung dengan tim merah.

” Saya senang sekali bisa kembali lagi ke Indonesia bersama Drive M7, Indonesia memiliki banyak penggemar MotoGP dan bertemu dengan mereka merupakan suatu moment yang menyenangkan. Kehadiran dua hari saya di Indonesia ini selain untuk bertemu dengan para penggemar juga untuk memperkenalkan Drive M7.” Ujar Nicky Hayden.

Namun sayang sekali mereka cuma mampir, kapan yah balapan MotoGP kembali lagi digelar di Indonesia, ayo kita berdoa bersama-sama balap mania. Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakRoad Race : Selebrasi Kelas Dunia Di Final Motoprix Jawa
Artikulli tjetërHelm Arai Telah Resmi Masuk Indonesia, Sudah SNI Loh
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.