Jejak Roda 2019: Jembatan Komunikasi Pelaku Industri dan Penggiat Roda Dua

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net-Acara tahunan garapan NaikMotor.com sebagai puncak perayaan ulang tahun sekaligus ajang gathering dan ruang ekspresi penggiat sepeda motor, Jejak Roda 2019 kembali akandigelar Sabtu, 13 Juli 2019 di Mitra Terrace, Jl. Gatot Subroto Kav.21.

Mengangkat tema 4Ever 2Wheels, Jejak Roda 2019 akan menampilkan beragam konten untuk mewadahi kreativitas dari mulai selebritas hingga komunitas. Tidak lupa, acara ini juga dirancang sebagai ruang interaksi para pelaku industri roda dua mulai APM, main dealer hingga produsen suku cadang dan apparel.

NHKhelm

Beberapa pelaku industri sepeda motor seperti Wahana Honda, Suzuki Indomobil Sales, Ducati Indonesia, Maxindo Moto BMW Motorrad, Kawasaki Motor Indonesia, Piaggio Indonesia, sampai pebisnis aftermarket dan apparel seperti Bell Hellmets Indonesia, Yellow Corn Indonesia, Primegears, Cargloss, Yamaha Mekar Motor, Bold Riders, Federal Lubricants, Prospeed Exhaust, Evalube, Diton Premium sudah memastikan mendukung acara ini. Sementara para penggiat motor ada komunitas Belajar Helm, BB 1%MC Jakarta Chapter, Komunitas Motor Mini dan Indoclub Champiosnhip. Dari kalangan kreatif akan hadir Pickers Store, Human On Wheels, Rawtype Riot serta Tigrehood.

“ Seperti biasanya kami mengadakan seremoni perayaan ulang tahun NaikMotor.com dengan mengemasnya dalam Jejak Roda serta melibatkan semua kalangan mulai produsen dan jaringan distribusinya, pebisnis suku cadang dan apparel serta pelaku di dunia kreatif roda dua. Kami berharap Jejak Roda 2019 akan menjadi jembatan komunikasi pelaku industri dan penggiat roda dua di Indonesia untuk menghasilkan sebuah produk atau kegiatan yang bersinergi dan bermanfaat untuk semua pihak. Melalui tema 4Ever 2Wheels tahun ini, kami mengharapkan semua kalangan motoris tetap bersatu dan menjalin persaudaraan serta berinovasi dalam berkreasi dengan menjunjung sikap santun di jalan,” tutur Arif Syahbani, Chief Editor NaikMotor.com, penggagas acara Jejak Roda.

Tak hanya itu, rangkaian keseruan acara Jejak Roda 2019 juga diwarnai oleh 2 Stroke Invasion berupa gathering pengguna motor-motor 2 tak.Lalu bagi para pecinta moto bebek honda lawas ada wadah Honda Cub Meeting. Ada juga IRC Rally Day dan juga charity berupa lelang barang untuk disumbangkan. Dan masih banyak lagi keseruan lainnya yang akan didapatkan di Jejak Roda 2019.

Seperti biasanya, Jejak Roda 2019 akan memilih sosok inspiratif dan berkontribusi terhadap perkembangan dunia otomotif melalyu penghargaan Riderwell of The Year 2019. Siapakah sosoknya? Langsung saja datang ke Jejak Roda 2019 di Mitra Terrace mulai pukul 09.00. Sampai Jumpa di Jejak Roda 2019!

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Race Kejurnas Drag Bike Gowa Sulawesi Selatan 2019
Artikulli tjetërWall of Fame Raksasa Abadikan Momen MAXI Yamaha Day Tebing Tinggi
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.