Turunkan 3 Pembalap, Sinar Emas Madurace Fokus JU 2 Tak LFN Semarang

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Sinar Emas Madurace menjadi salah satu tim yang konsisten podium di pertarungan bebek 2T Standar pada putaran pertama LFN HP969 Road Race Championship di Surabaya.

Kala itu duet Tommy Salim dan Kiki Aranka bertengger di podium dua dan tiga. Sebuah pembuktian bagi tim milik Ferry Prom itu. Dimana persaingan bebek 2 tak ini begitu ketat dan diikuti motor terbaik dari seluruh penjuru Indonesia.

NHKhelm
Tommy Salim & Kiki Aranka

Juga di kategori Novice pembalap asal Sulawesi Afhil Azhraf mampu podium. Nah, jelang putaran kedua di sirkuit Mijen, Semarang pekan ini, Sinar Emas Madurace optimis dapat bersaing di jajaran papan atas lagi.

Seri kedua kita masih dengan formasi yang sama. 2 Tak Expert akan tetapi dipakai Tommy Salim dan Kiki Aranka. Sementara Afhil akan fokus di dua kelas novice,” jelas owner tim.

Owner Sinar Emas Racing Team

Lebih lanjut mereka berharap dapat meraih juara umum di kategori 2 Tak Novice. “Harapannya semua pembalap besok bisa tampil maksimal. Dan kita juga cukup optimis mengantarkan Afhil menjadi juara umum,” imbuh tim yang dikawal mekanik om Ferdy Madurace itu. Gass..!!

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakProfil Rommy Agus Dinta “Incek” – Mekanik Lokal Sumbar Yang Sukses di Sumatera Cup Prix
Artikulli tjetërRH57 Gaspol Dua Event Besar! Bayu Ucil Fokus Kawal Tim di LFN Semarang