Turun Kelas di ARRC 2020, Nih Penjelasan Yudhistira

Aksi Yudhistira di ARRC 2019 saat tarung pada kelas ASB1000 | Foto : ARRC
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kabar terbaru mengenai formasi pembalap 2020 datang dari salah satu pembalap terbaik Indonesia yaitu H.A Yudhistira. Pembalap asal Kalimantan Selatan ini akan tetap bersama tim Victor Racing di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2020.

Tetapi, yang bikin ramai jagad dunia maya para penggemar balap di Indonesia adalah mengenai turun kelasnya H.A Yudhistira di 2020. Jika pada 2019, Yudhis tarung pada kelas Asia Superbike (ASB1000), pada tahun 2020 ini Yudhis akan kembali tarung pada kelas Supersport 600cc (SS600). Hal ini yang disayangkan oleh para penggemar balap Indonesia.

NHKhelm

Meski demikian, Yudhistira sendiri mempunyai alasan mengapa dirinya memilih untuk turun kelas di 2020 ini. Ternyata persoalan utamanya adalah pada kuda pacu di tim Victor Racing. Menurut Yudhis sendiri, motor yang siap tempur di tim tersebut adalah pada kelas Supersport 600, sementara itu pada kelas 1000 Yudhis mengakatan hanya bisa bertarung di belakang.

HA Yudhistira | Foto : ARRC

“Jadi tujuannya kenapa turun kelas di 600 itu karena saya melihat dari segi motor yang lebih kompetitif di tim Victor Racing, terus saya juga punya target pribadi untuk pencapaian tahun 2020 ini. Nah yang punya kans untuk dapatkan target ini hanya turun di 600cc, kalau di 1000cc motor masih belum lengkap racing kitnya. Jadi saya rasa mending saya turun kelas tapi kompetitif daripada ikut kelas 1000 tapi hanya jadi penonton di belakang,” ungkap H.A Yudhistira.

So, mari kita doakan agar H.A Yudhistira mampu mengharumkan nama bangsa Indonesia di kancah balap ARRC musim 2020. Kemungkinan besar juga Yudhis juga akan balap di Kejurnas IMS, tetapi untuk hal tersebut kita harus bersabar menunggu kepastiannya. | Luvo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakIdris SM Gabung ABRT20, Jadi Partner Wawan Wello?
Artikulli tjetërNih Skuad Fix Yamaha Semoga Abadi 2020, 3 Novice 1 Rookie
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013