BalapMotor.Net – Grand Final Indonesia MotoPrix Piala Presiden 2023 akan digulirkan akhir pekan ini di sirkuit Sentul Karting, Bogor (2-3 Desember). Ajang ini akan mempertemukan pembalap terbaik dari berbagai Region.
Nah, salah satu yang siap hadir adalah Tristan 99 dari tim Sanga Sanga Perkasa Mama Racing Kaltim. Pembalap belia pesutmahakam ini akan menjadi salah satu perwakilan dari Kalimantan.
“Kita hadir dari Samarinda menuju sirkuit Sentul di Bogor untuk ikut Grand Final Kejurnas MotoPrix Piala Presiden 2023. Semoga segalanya dipermudahkan dan selalu diberi keselamatan,” ungkap Suta Okta Pamena selaku owner tim.
Tristan sendiri akan tampil di kelas begginer. Tahun ini, di region Kalimantan Tristan menjadi peringkat ketiga terbaik. Pada Grand Final ini tim SSP Mama Racing tak menargetkan hasil yang muluk-muluk.
“Harapan kita Tristan bisa bersaing dengan pembalap dari berbagai region dan bisa mencapai podium, tiga besar sudah cukup. Selain itu semoga jadi modal dan pengalaman Tristan sebelum tahun depan naik ke kelas rookie,” tambahnya.
Oke, semoga bisa tampil maksimal, gaspol dan kasih hasil terbaik. (***)