Toprak Razgatlioglu Ungguli Duo Ducati di Tes Resmi Australia

Toprak Razgatlioglu | Foto: WSBK
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap Turki itu keluar sebagai yang tercepat pada tes resmi hari pertama Kejuaraan Dunia Superbike yang berlangsung di sirkuit Philip Island, Australia. Toprak mencatatkan waktu terbaik 1’30.674 detik.

Andalan Yamaha ini sukses mengungguli duo rider utama Ducati, yaitu M. Ruben Rinaldi serta Alvaro Bautista yang harus puas di posisi kedua dan ketiga. Aksi Toprak Razgatlioglu sendiri tidak mulus untuk menjadi yang teratas di hari pertama ini.

NHKhelm

Juara Dunia 2021 tersebut sempat mengalami kecekaan pada FP1. “Saya mengalami kecelakaan yang sangat kecil. Itu adalah sisi rendah. Itu adalah posisi terendah yang sangat aneh karena saya memasuki tikungan dan melepaskan rem dan jatuh. Saya tidak mengerti mengapa,” ungkap Toprak.

Namun, ia mengaku puas dan senang dengan raihan positif ini. “Hari ini bukan hari yang mudah bagi saya karena kami mencoba kembali suku cadang baru. Akhirnya, di lap terakhir, saya senang. Kami akan terus bekerja, menguji dan meningkatkannya lagi besok,” jelasnya dilansir dari worldsbk.com.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDrag Bike Sukoharjo Sukses! AL-21 Siap Bikin Event yang Berkualitas Lagi
Artikulli tjetërApakah Mungkin Tim VR46 Mau ke Yamaha? Lin Jarvis Ungkap Hal Ini