BalapMotor.Net – Alvaro Bautista memenangkan pertarungan race 1 Kejuaraan Dunia Superbike putaran keempat yang berlangsung di Misano World Circuit “Marco Simoncelli”, Riviera Di Rimini, Italia (10 Juni 2022).
Pembalap Aruba.it Racing Ducati itu memang sudah dominan sejak latihan bebas. Saat superpole dia juga tercepat. Mengawali balapan dari posisi terdepan, Bautista awalnya sempat kesulitan.
Akan tetapi dengan Panigale V4R nya ia mampu melibas Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea. Sampai finis, pembalap asal Spanyol itu pun tak terkejar dan semakin unggul jauh di klasemen sementara.
Sedangkan podium kedua berhasil ditempati oleh Rea diikuti rekan setim Bautista, M Ruben Rinaldi. Sementara juara dunia musim lalu gagal menyelesaikan balapan karena masalah teknis. Berikut hasil Race 1 WorldSBK Misano: