BalapMotor.Net – Wahana Baru RCB1 Mavic Oil RacingStart umumkan gaet dua bidadari lagi di 2017. Tidak tanggung tanggung, dua pembalap cantik berprestasi Kintan Mary dan Daffa Della. Memang sedikit heran para pembaca mengenai tulisan ini. Namun ini tidak main main, Kintan yang tahun 2016 lebih kerap pentas diajang balap Road Race kali ini akan menuju jalan yang lurus. Sedangkan Daffa Della merupakan pembalap wanita asal Magelang yang sudah tidak asing dengan segudang prestasi.
Yang agak sedikit mengagetkan adalah bergabungnya Kintan diajang balap lintas lurus. Pasalnya dirinya adalah pembalap Road Race. Namun di 2017 kabar mengejutkan dengan dirinya terjun di lintasan 201m. Ada alasan sendiri dari Kintan mengapa dirinya terjun diajang Drag Bike. Tidak tanggung tanggung, turun diajang Drag Bike dirinya ikuti event bergengsi di Indonesia. Namun pengalaman yang minim di drag membuat pembalap yang saat ini berhijab ini butuh proses. Dirinya memberi waktu untuk dirinya beradaptasi.
“ Aku mendapat kontrak di tahun ini untuk bermain di Drag Bike. Dari pihak sponsor yang kontrak aku tidak ada target sebenarnya. Tapi aku punya target sendiri untuk memberi hasil terbaik untuk mereka. Aku akan turun pada event TPM dan Kejurda Jabar untuk Drag bersama Wahana baru,” ujar Kintan saat dihubungi langsung BalapMotor.Net.
Lanjut pembalap Hits ini,” Aku harus banyak belajar lagi . Ini dunia baru, aku minggi ini akan latihan dulu. Karena aku anggap Drag harus pintar baca lampu ya. Ini sekaligus aku untuk belajar. Belajar dalam arti mengetahui karakter motor dari Star contohnya. Aku tahun ini fakum dulu Road Race. Tahun depan aku kembali ikut Road Race. Insyaallah tahun depan aku ikut seleksi balap asia. Karena menjadi pembalap asia adalah cita cita aku,”
Kalau mengenai Daffa Della yang merapat tidak usah ditanya. Kiprahnya diajang balap Drag Bike sudah tidak bisa dipandang sebelah mata. Sebab dirinya kerap menjadi kuda hitam tidak hanya di peserta wanita, di para peserta pria pun sama. Terlebih dirinya juga tidak seperti wanita lainnya. Motor motor yang memiliki power sangat kuat yang kerap digunakan para peserta pria juga ia tunggagi. Kali ini hampir sama dengan Kintan, dirinya mendapat kontrak selama satu tahun namaun. Rasa senang tidak terkalahkan setelah dirinya merapat ke pasukan Wahana Baru dibawah naungan tangan dingin sang mekanik Popo.
“ Aku senang dan bersyukur banget bisa gabung di tim Wahana. Sebelum di Wahana aku Cuma privater jadi kan banyak kendala kalau mau balapan ntah dari motor/lokasi yang jauh. Alhamdulillah sekarang bisa gabung di Wahana saya di fasilitasi motor motor juga. Kemarin aku perdana di Wahana event Drag Brigif alhamdulillah podium ke satu. Target bisa lebih baik lagi dan bisa dapat podium di setiap event yang diikuti,” pungkas Daffa Della saat dihubungi langsung BalapMotor.Net.
Satu lagi srikandi Wahana yang sebelumnya juga bermain bersama Kawahara Racing belum dapat memberi keputusan. Wiwi Pratiwi atau biasa disapa Wiwi Mungil. Pembalap asal Cikarang ini belum memberi kemana dirinya berlabuh. Namun Faisal selaku manajer dari Wahana Baru RCB1 Mavic Oil RacingStar.
“ Kita belum ada kepastia mengenai Wiwi. Tapi kemungkinan dia berlabuh di Wahana di 2017 untuk bermain di Kejurda Jabar. Tapi semua keputusan ada ditangan Wiwi,” tutup sang manajer. Yuks kita tunggu gebrakan dari tim ini. | Dewa