Tersungkur Lagi! Quartararo Merasa Aneh Dengan Motornya

Fabio Quartarrao | Pic: Speedweek
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Juara dunia MotoGP Fabio Quartararo menjalani musim yang sangat luar biasa. Pembalap Monster Yamaha itu telah meraih 10 podium dan tak pernah melepaskan poin dalam 16 balapan yang telah dilalui.

Namun situasi berubah sejak GP Portimao akhir pekan lalu. Dia terjatuh saat balapan dan gagal menyelesaikan perlombaan. Itu jadi nol poin pertama. Dan pembalap asal Prancis itu kembali terjatuh saat FP2 GP Valencia kemarin.

NHKhelm
Fabio Quartararo terjatuh di GP Portimao| Foto: MotoGP

Fabio sendiri menempati posisi ke-15 di FP1 basah dan posisi ke-11 dan jatuh di tikungan 2 di FP2 kering. “Saya benar-benar tersesat. Saya mengalami kecelakaan dan saya tidak tahu mengapa. Itu yang terburuk ketika Anda jatuh dan tidak tahu mengapa itu terjadi,” katanya.

“Motornya sangat agresif hari ini, saya tidak bisa mengendarai seperti yang saya kendarai sepanjang tahun. Kami harus menemukan sesuatu karena begitulah sulitnya untuk menjadi konstan. Kami juga sangat lambat. Kami harus menemukan solusi,” tambah Fabio dilansir dari speedweek.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHafizh Syahrin Resmi Pindah ke Tim Satelit Honda Superbike
Artikulli tjetërAstra Motor Yogyakarta Edukasi Kurir JNE Tentang #Cari_Aman Berkendara