BalapMotor.Net – Debut mengecewakan bagi Luca Marini di seri pertama MotoGP yang berlangsung di sirkuit Lusail, Qatar. Pembalap Repsol Honda Team tersebut finis di posisi ke-20.
Ia terpaut 42 detik dari sang juara Francesco Bagnaia (Ducati). Saudara Valentino Rossi itu pun mengakui banyak masalah yang terjadi pada Honda RC213V nya sehingga tidak bisa tampil maksimal.
“Saya mengalami masalah pada lap pertama. Tapi balapan ini berguna bagi saya untuk mengumpulkan data, menemukan jalan, dan meningkatkan diri selangkah demi selangkah,” ungkap pembalap Italia itu.
Meskipun begitu, Marini masih yakin dan semangat kiprahnya dengan pabrikan sayap tunggal akan bangkit. Sekarang ia fokus melakukan perbaikan dengan teknisi Honda untuk meningkatkan motornya.
“Saya senang dengan tim saya, kami bekerja sama untuk menemukan jalan yang benar, saya tahu itu tidak akan mudah tetapi saya senang dengan keberadaan saya saat ini. Kami akan maju,” optimis Marini dilansir dari gp-inside. (***)