Dari 21 slot yang ada, ada satu tim yang hanya mencantumkan satu nama. Itu adalah tim Yamaha Toth. Mereka hanya mencantumkan nama Imre Toth. Satu slot mereka kosong tidak ada nama pembalapnya. Seharusnya slot kosong itu diisi pembalap 33 tahun Marco Melandri. Kosongnya satu slot nama di tim Yamaha ini diakui melalui bos besarnya. Nama ini memang seharusnya diisi oleh pembalap dengan nomor Star 33 Marco Melandri. Namun ada beberapa permasalahan kecil.
“ Mungkin ada setidaknya 400.000 Euro. Tapi ini adalah angka yang tak tergambarkan. Terutama untuk kelas Superbike,” ujar John Cuzari bos Yamaha Toth dikutip dari GPOne.
Seperti yang dijelaskan bos Yamaha, permasalahan pertama adalah masalah kontrak. Ini membuat Yamaha kehilangan salah satu pembalap hebat. Ini membuat Marco Melandri memiliki status baru di tahun 2016.
“ Saya harus mengatakan bahwa Marco adalah orang yang hebat. Saat ini dia memiliki status bebas transfer. Dia tidak ingin uang, dia hanya ingin kembali balapan,” tutup John Cuzari. Semoga Marco Melandri masih tetap bisa balap. [ dewa ]
Berikut Nama pembalap Superbike 2016: